SuaraSumbar.id - Wali Kota Bukittinggi Erman Safar mengingatkan alumni dan "Bujang jo Gadih" sebagai Duta Wisata, untuk berperilaku baik. Sebab, mereka akan menjadi cerminan generasi muda dan perpanjangan pemerintah.
"Mereka yang terpilih harus bisa merepresentasikan adat budaya Bukittinggi kepada pihak luar. Para duta wisata ini, harus dapat bekerja maksimal dalam mempromosikan Bukittinggi. Jangan sampai berhenti di sini,” katanya di Bukittinggi, Senin (25/7/2022).
Hal itu ia sampaikan usai pemilihan duta wisata Bujang jo Gadih yang merupakan ajang untuk menunjukkan eksistensi kepemudaan Bukittinggi.
Bujang jo Gadih Bukittinggi harus dapat melanjutkan semangat pemuda dalam merebut kemerdekaan Indonesia.
Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Lampung, Pantai yang Indah Hingga Bukit
"Jangan sampai para 'Bujang Jo Gadih' Bukittinggi, memberikan contoh yang tidak baik dan berperan merusak moral generasi penerus bangsa, saya mengutuk keras jika ada alumni "Bujang Gadih" yang terlibat prilaku menyimpang," katanya.
Menurutnya, "Bujang Jo Gadih" harusnya dapat menjadi perpanjangan tangan pemerintah untuk mempromosikan pariwisata Bukittinggi dan dapat mentransfer budaya yang baik untuk lingkungannya.
Sebelumnya, pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pariwisata Pemuda Olahraga telah menggelar Malam Anugerah Duta Wisata "Bujang jo Gadih" Kota Bukittinggi tahun 2022 dan menetapkan pemenang.
Pemilihan Duta Wisata Bujang jo Gadih tahun 2022, diikuti oleh 62 peserta. Dari jumlah itu, terpilih 10 pasang atau 20 orang, untuk mengikuti malam grand final.
Dari hasil penilaian dewan juri, terdapat 9 kategori pemenang, Bujang Bukittinggi 2022, diraih oleh Aldhi Maldini dan Gadih Bukittinggi 2022 diraih oleh Restuti Yuneka.
Selanjutnya Bujang wakil I, Fiego Firmansyah, Gadih wakil I, Dea Amanda Rasyia, Bujang wakil II M. Afif Afaet, Gadih wakil II Ayunisa Luthfi. Bujang favorit, M. Rifqi Rivalay, Gadih favorit, Najwa Putri Cahyani.
Bujang favorit sosial media diberikan pada Syaddad Tsany Sadewa, Gadih favorit sosial media diberikan pada Bulan Rahma Putri, Duta intelegensi dipercayakan pada Andama Rizky Maulana, Duta madani diperoleh oleh Roki Afrizal, Duta literasi jatuh pada Putri Nabila dan Duta persahabatan diraih oleh Arif Rahmat.
Kadisparpora Bukittinggi, Hendry, menjelaskan, kegiatan malam anugrah duta wisata "Bujang jo Gadih", sempat terhenti dua tahun karena COVID-19.
Pemilihan duta wisata "Bujang jo Gadih", bentuk generasi muda Bukittinggi yang punya integritas untuk promosikan Bukittinggi.
"Pemilihan duta wisata 'Bujang jo Gadih' Bukittinggi juga bertujuan untuk menggali peran generasi muda dapam mempromosikan potensi Bukittinggi sebagai Kota Wisata, Bujang jo gadih yang terpilih nanti, dapat mewakili Bukittinggi ke tingkat provinsi,” katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kapolda Sumbar: Motif Biar Dibuktikan di Persidangan
-
Kapolda Sumbar Kembali Tegaskan AKP Dadang Tak Ganguan Mental: Sudah Mau Makan!
-
Masa Tenang Pilkada 2024, KPU Sumbar Larang Aktivitas Kampanye dan Survei
-
Bawaslu Agam Tertibkan APK di Masa Tenang Pilkada 2024
-
Kasus Penembakan Kasat Reskrim Solsel, Walhi Sebut Momen Berantas Kejahatan Lingkungan