SuaraSumbar.id - Seorang polisi mengalami luka parah usai ditabrak pengendaran sepeda motor. Peristiwa itu terjadi di Jalan Gandoriah, Desa Kampung Baru Padusunan, Kecamatan Pariaman Timur, Kota Pariaman, Sabtu (23/7/2022).
Korban merupakan Ipda Afrizon yang menjabat sebagai Kanit Turjawali Polres Pariaman.
Kasat Lantas Polres Pariaman Iptu Anggi Prasetiyo mengatakan, kejadian berawal saat sepeda motor merk Yamaha dengan keadaan trondol yang dikemudikan GR (21), melaju dari arah Jati menuju arah Limau Purut dengan kecepatan tinggi.
"Sesampainya di tempat kejadian, sepeda motor tersebut menabrak petugas kepolisian yang sedang bertugas dan berdiri di badan jalan sebelah kiri," katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Minggu (24/7/2022).
Saat diberhentikan, sepeda motor tersebut menabrak Ipda Afrizon sehingga dia terjatuh di badan jalan. Akibat kejadian tersebut, Ipda Afrizon mengalami luka-luka dan dibawa ke RSUD Pariaman
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Pariaman AKP Arvi mengatakan, kejadian ini bukan hanya melanggar UU Lalu Lintas, namun juga sudah masuk ranah kriminal dan akan ditangani oleh Reskrim.
"Ini sudah masuk ranah kriminal, makanya kami yang menangani," katanya.
Dia mengatakan kejadian berawal dari pihak Satlantas yang melakukan razai bersifat hunting.
"Karena sepeda motor tersangka tidak memiliki bodi atau hanya rangka saja (trondol) makanya distop sama anggota yang di depan, namun tidak berhenti dan menambah laju kecepatan," terangnya.
Baca Juga: Perwira Polisi Jadi Tersangka Penyalahgunaan Narkoba di Papua Barat
Dia mengatakan pelaku malah menabrak Ipda Afrizon yang juga sebagai Kepala Unit Turjawali di Satlantas Polres Pariaman.
Pelaku langsung diamankan dan ditahan di Mapolres Pariaman untuk dimintai keterangan dan mempertanggung jawabkan perbuatannya.
"Pelaku akan kita jerat dengan Pasal 351 ayat 2 yo Pasal 212 KUHP," tuturnya.
Berita Terkait
-
Tahapan Seleksi Calon Komisioner Komnas HAM Loloskan 50 Nama, Ada Perwira Tinggi Polisi Berpangkat Irjen
-
Warga Pariaman Tipu Agen BRILink, Duitnya Buat Judi Online
-
Perwira Polisi Ini Bisa Cuan Ratusan Juta dari Berternak Sapi
-
Seorang Perwira Polisi Ditangkap Lagi Beginian di Hotel
-
Empat Perwira Dicopot Polda Sumut karena Bermasalah, Berikut Daftarnya
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang
-
BBM Alat Berat Langka Pasca Tanggap Darurat, Pembersihan Material Bencana di Agam Terkendala!
-
Kak Seto Sambangi Anak Penyintas Banjir di Sumbar: Mereka Perlu Perlakuan Khusus!
-
Akses Talamau Pasaman Barat Terancam Putus, Jembatan Panjang-Talu Perlu Jalan Alternatif!