SuaraSumbar.id - Jajaran Satreskrim Polresta Padang, Sumatera Barat (Sumbar), akhirnya menangkap pelaku jambret HP emak-emak yang viral di media sosial beberapa hari lalu.
Pelaku berinisial IM (29) terpaksa ditembak polisi karena berupaya kabur saat ditangkap di kawasan Simpang Haru, Kota Padang.
Aksi jambret yang terekam CCTV dan videonya viral di medsos Instagram itu terjadi di samping gereja GPIB gang Pasar Borong, Kelurahan Batang Arau, Kecamatan Padang Selatan.
Peristiwa itu terjadi pada hari Minggu (15/5/2022) sekitar pukul 08.40 WIB. Dalam video tersebut, seorang emak-emak bersama dua orang anaknya sedang duduk di depan rumah warga.
Lantas, tersangka IM datang menggunakan sepeda motor matic bewarna merah. Dia berhenti tepat di depan emak-emak itu sambil berpura-pura membuka jok sepeda motor hingga membuka tutup tangki minyak.
Setelah melihat kiri-kanan tak ada orang, pelaku pun langsung merampas HP dari tangan emak-emak tersebut. Korban pun berteriak histeris dan menangis dalam video tersebut.
Melihat kejadian itu, tim Klewang Satreskrim Polresta Padang langsung bergerak melakukan penyelidikan. Setelah mengantongi ciri-cirinya, polisi pun melakukan penyergapan.
"Pelaku kami tangkap saat sedang tidur di rumahnya pada hari Rabu (25/5) sekitar pukul 15.00 WIB. Tapi karena berupaya kabur, pelaku terpaksa dilumpuhkan oleh petugas" kata Kasat Reskrim Polresta Padang Kompol Dedy Adriansyah Putra, Kamis (26/5/2022).
Menurutnya, IM merupakan seorang juru parkir warga Japan Belakang Pasar Simpang Haru, nomor 13 RT 04 RW 04 Kelurahan Sawahan Timur, Kecamatan Padang timur, kota Padang.
Baca Juga: 5 Petak Rumah di Padang Terbakar, 25 Jiwa Mengungsi
"Selain tersangka, kami juga menyita satu unit handphone merk Vivo Y 12 warna aqua Blue milik korban, serta satu unit sepeda motor merk Honda Scopy warna merah digunakan tersangka saat beraksi," tuturnya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Hendri Septa Tinggalkan Kota Padang 40 Hari, Pengamat Sebut Langgar Etika
-
Bikin Resah Pengguna Jalan, 3 "Manusia Silver" Ditangkap Satpol PP Padang
-
Wakil Ketua DPRD Kota Padang Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Dana Pokir Dewan, Minggu Depan Diperiksa
-
Hendri Septa Bakal Tinggalkan Kota Padang Selama 40 Hari, Ini Penyebabnya
-
Buaya yang Gegerkan Warga Padang Akhirnya Tertangkap, Begini Penampakannya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan