SuaraSumbar.id - Youtuber Arief Muhammad memamerkan surat pemanggilan dirinya oleh Gubernur Sumatera Barat (Sumbar). Dia diminta datang ke Sumbar pada Jumat (20/5/2022) mendatang.
Lewat akun instagramnya, pria berdarah Minangkabau ini memposting surat panggilan untuk datang ke kantor Gubernur Sumbar.
Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldi pun membenarkan kabar tersebut. Menurutnya, pemanggilan tersebut lantaran Arief Muhammad adalah S3 marketing.
"S3 marketing, untuk pariwisata Sumbar," ungkap Audy dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Senin (16/5/2022).
Pemprov Sumbar memang tengah giat membangkitkan kembali sektor pariwisata di berbagai wilayah di Sumbar. Hal itu juga berhubungan dengan Visit Beautiful West Sumatera 2023 mendatang.
"Untuk rencana ke depan dengan Arief, nanti kita beritahu," tambah Audy.
Sebelumnya, Arief Muhammad sempat trending di Twitter pada Rabu (20/10/2020). Hal itu karena viralnya baliho Arief Muhammad seolah-olah mau maju di Pilkada. Ternyata itu adalah cara marketing Arif untuk menyatakan dirinya mengambil alih sebuah brand tanah air.
Strategi Arief dinilai seolah S3 marketing. Sebab banyak netizen yang menyangka Arief mau maju Pilkada.
Baca Juga: Tersangka Dugaan Korupsi Dana Hibah KONI Padang Desak Kejari Segera Periksa Mahyeldi
Berita Terkait
-
Undang 2 Pemersatu Rakyat Usai Ribut LGBT, Deddy Corbuzier Dianggap 'Cuci Tangan'
-
Gubernur Sumbar Mahyeldi: Penurunan Stunting Harus Dilakukan Secara Gotong Royong
-
Viral Video Anak Gendong Ibu Saat Hujan Deras Jelang Shalat Idul Fitri di Kantor Gubernur Sumbar, Netizen Terharu
-
Jadi Khatib Shalat Idul Fitri di Masjid Raya Sumbar, Gubernur Mahyeldi Bahas Soal Keutuhan NKRI
-
Arief Muhammad Bagikan Chat dengan Pengasuh Baim Anaknya, Isinya Bikin Geleng-Geleng Kepala
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!