SuaraSumbar.id - Penemuan bayi di teras rumah warga Kampung Rawang Gemulau, Kecamatan Pancung Soal, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), sempat menghebohkan masyarakat. Bayi perempuan itu ditemukan pada Minggu (9/1/2022).
Kapolsek Pancung Soal, Iptu Dedi Arma mengatakan, penemuan bayi di teras rumah warga berinisial N itu hanya siasat semata. Bayi tersebut merupakan anak dari perempuan berinisial L (17). Sementara itu, N si pemilik rumah adalah ibu dari L.
Wanita berinisial L sengaja menyembunyikan bayi tersebut dari orang tuanya karena dia hamil di luar nikah. "Ternyata itu skenario L. Dia mengakui bayi itu adalah anaknya. Tujuannya menyembunyikan bahwa dirinya hamil di luar nikah," kata Dedi, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Rabu (12/1/2022).
Sebelumnya, warga Kampung Rawang Gemulau sempat heboh dengan ditemukannya seorang bayi perempuan di teras rumah warga berinisial "N" pada Minggu (9/1/2022) sekitar pukul 04.00 WIB subuh. Diperkirakan, bayi tersebut berumur sekitar lima hari.
Baca Juga: Kades hingga Pengurus Masjid di Sawahlunto Perdana Disuntik Vaksin Booster
Kepada polisi, L mengakui bahwa bayi tersebut memang darah dagingnya. "Dia mengakui setelah kami menelusurinya. Lalu, L tidak bersedia bayinya diserahkan atau diasuh oleh orang lain setelah beredar informasi ditemukan bayi itu. Nah, saat itulah dia mengakuinya bahwa bayi itu anaknya," ujarnya.
Kemudian, dia juga mengakui bahwa dirinya hamil di luar nikah. Dan siasat itu dibuat agar dia tidak membuat malu kedua orang tuanya.
"Kedua orang tuanya mengaku tidak mengetahui kalau anaknya hamil," katanya.
Kini, bayi tersebut telah dikembalikan kepada kedua orang tuanya. Lantas, laki-laki yang menghamili L juga telah menikahi L.
Berita Terkait
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
15 Tewas, Tragedi Tambang Emas Ilegal Ambruk di Indonesia jadi Sorotan Media Asing
-
Dalih Lapor Polisi Bikin Pelaku Jera, Penyebar Fitnah Aaliyah Massaid Bunting di Luar Nikah Masih Berkeliaran
-
Dalih Lapor Polisi Bikin Pelaku Jera, Penyebar Fitnah Aaliyah Massaid Bunting di Luar Nikah Masih Berkeliaran
-
Dalih Lapor Polisi Bikin Pelaku Jera, Penyebar Fitnah Aaliyah Massaid Bunting di Luar Nikah Masih Berkeliaran
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Ini Alasan Pemerintahan Prabowo Belum Gaspol Bangun Infrastruktur
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
-
Lapor Mas Wapres ala Gibran: Kebijakan Strategis atau Populis?
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
Terkini
-
Mengapa Supermoon Bisa Mengganggu Tidur Anda? Ini Penjelasan Ahli
-
Harga Emas Antam Naik Rp 8.000 Hari Ini, Berikut Rinciannya
-
KPU Sumbar Tegaskan Batas Waktu Penyerahan LPPDK Pasangan Calon 24 November 2024
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong