SuaraSumbar.id - PSKB Bukittinggi melaju ke final Liga 3 Sumbar setelah mengalahkan PSP Padang dalam laga lanjutan dengan skor 2-1 di Stadion Sungai Sariak, Kabupaten Padang Pariaman, Kamis (16/12/2021).
Ketua Liga 3 Sumbar, Yulius Dede mengatakan, pertandingan tersebut selesai setelah sebelumnya terhenti di menit 90.
"Kedudukan akhir 2-1 untuk PSKB dan mereka berhak lolos ke final menantang Gasliko," kata Yulius.
Ia pun bersyukur laga tersebut dilanjutkan setelah mendapatkan instruksi langsung dari PSSI pusat.
Baca Juga: PSSI Sumbar Usul Laga Lanjutan PSP Padang Vs PSKB Bukittinggi Digelar Kamis Besok
"Selanjutnya, kita akan mempersiapkan laga final Liga 3 nantinya. Sejauh ini, hanya satu tim yang dipastikan lolos ke babak nasional, namun kita akan upayakan bisa dua tim," ujar Yulius.
Wasit Parizon meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan babak semifinal antara PSP Padang menghadapi PSKB Bukittinggi, yang awalnya digelar pada 6 Desember 2021 dan baru berakhir Kamis (16/12/2021) itu.
Dua gol PSKB dicetak oleh Kurnia Ridho pada menit ke-44 dan Rahmat Qodri, sementara PSP Padang mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 melalui Aditya Amran.
Saat melanjutkan pertandingan, Parizon sempat memberikan kartu merah kepada dua asisten PSP Padang, yakni Ivan Kurniawan dan Afriyanto. Setelah itu, pertandingan dilanjutkan selama dua menit, dan ia kembali meniup peluit tanda berakhirnya laga dengan skor 2-1 untuk PSKB Bukittinggi.
Polres Padang Pariman menurunkan 50 personel kepolisian saat mengawal laga lanjutan semifinal PSP Padang menghadapi PSKB Bukittinggi yang digelar di Stadion Sungai Sariak, Kabupaten Padang Pariaman, Kamis sore.
Baca Juga: Tegas, Polisi Sebut Laga Semifinal Liga Sumbar PSP Padang Vs PSKB Bukittinggi Tak Berizin
Kabag Ops. Polres Pariaman Kompol Armijon di Sungai Sariak, Kamis, mengatakan pihaknya mengerahkan personel pengamanan sesuai dengan rencana pertandingan demi kelancaran.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Semifinal Liga 3 Sumbar Akan Digelar Stadion Haji Agus Salim dan Sungai Sariak
-
Ini Jadwal Semifinal Liga 3 Sumbar 2021
-
Kecewa, PSP Padang Sebut PSSI Sumbar Tak Profesional
-
Dua Laga Semifinal Liga 3 Sumbar Dipindahkan, Ini Alasan PSSI Sumbar
-
PSP Padang Keberatan Semifinal Liga 3 Sumbar Digelar di Stadion Bukik Bunian Agam
Tag
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
Harga Emas Antam Suram Hari Ini, Turun Menjadi Rp 1.871.000/Gram
-
Banyak Tak Ikut Demo, Pengemudi Ojol: Bukannya Nggak Solider, Istri Anak Mau Makan Apa
-
Ada Demo Besar Ojol, Gojek Pastikan Aplikasi Beroperasi Normal
-
Segera Ambil Link DANA Kaget, Tambahan Uang Belanja dan Bayar Langganan
-
Alih-alih ke Eropa, Ramadhan Sananta Malah Gabung Klub Brunei Darussalam
Terkini
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun
-
Damkar Ungkap Kebakaran di Pabrik Karet di Padang Sulit Dipadamkan: Karet Mentah
-
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Api Tak Kunjung Padam