SuaraSumbar.id - Manajemen PSP Padang menilai Asprov PSSI Sumatera Barat (Sumbar) tak profesional dalam menggelar babak semifinal Liga 3 Sumbar. Diketahui, laga semifinal ditunda akibat kondisi Stadion Bukik Bunian Kabupaten Agam tidak layak dan kemudian dipindahkan.
"Harusnya PSSI Sumbar sebelum menetapkan lokasi penyelenggaraan babak semifinal harus melakukan verifikasi lapangan terlebih dahulu, ini malah ketahuan fasilitas tidak layak di hari pertandingan," kata Sekretaris Umum PSP Padang, Harris Hidayat Datuak Batuah, Rabu (1/12/2021).
Menurutnya, penunjukan Stadion Bukik Bunian Kabupaten Agam untuk babak semifinal harusnya sudah ada pemeriksaan fasilitas dan kondisi lapangan serta lainnya.
"Saya rasa ini tidak dilakukan dan jika itu dilakukan tentu pertandingan tidak digelar di sana," kata dia.
Baca Juga: Dua Laga Semifinal Liga 3 Sumbar Dipindahkan, Ini Alasan PSSI Sumbar
Stadion Bukik Bunian ini tidak memiliki ruang ganti pemain untuk kedua tim yang bertanding. Selain itu ruang perangkat pertandingan juga tidak ada.
Stadion juga beralih fungsi menjadi kantor salah satu dinas di Kabupaten Agam sehingga fasilitas stadion tidak dapat dimanfaatkan lagi. Selain itu lapangan di stadion ini tidak memiliki sistem drainase yang bagus sehingga menyebabkan air tergenang meski hujan telah reda.
Pengurus PSP Padang mengatakan tim "Pandeka Minang" mengalami kerugian akibat ditundanya partai semifinal ini dalam bentuk materi dan immateril.
Untuk materi, kata dia PSP Padang telah berangkat ke Kabupaten Agam tiga hari sebelum laga dan ada biaya akomodasi seperti biaya penginapan, uang saku, makan pemain, dan lainnya.
"Itu semua menjadi sia-sia karena pertandingan PSP Padang menghadapi PSKB tak jadi digelar," kata dia.
Baca Juga: PSP Padang Keberatan Semifinal Liga 3 Sumbar Digelar di Stadion Bukik Bunian Agam
Selain itu untuk non materi, menurut dia, para pemain PSP Padang terganggu psikologisnya karena jajaran pelatih telah menyiapkan program latihan jelang laga hingga pertandingan dan itu semua sia-sia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
Terkini
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran
-
Harunya Lebaran 2025 di Balik Jeruji: Narapidana Lapas Padang Melepas Rindu dengan Keluarga
-
Lebaran Aman dengan BRI: Hindari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
BRI Berkontribusi dalam Konservasi Laut Gili Matra Melalui Program Menanam Grow & Green
-
Nikmati Keandalan BRImo: Transaksi Tanpa Hambatan Selama Lebaran 2025