SuaraSumbar.id - Bus Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKAP) jurusan Padang ke Lubuk Basung, tabrakan dengan minibus di Jorong Gasan Kaciak, Nagari Tiku Selatan, Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), Selasa (12/10). Empat orang dilaporkan luka-luka dalam insiden nahas tersebut.
Kasat Lantas Polres Agam Apriman Sural mengatakan, sopir bus AKAP PO Dagang Pesisir BA 7915 TU atas nama Novendri beserta satu orang penumpang atas nama Jefri mengalami luka-luka.
"Saat ini kedua korban dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lubukbasung," katanya.
Sedangkan sopir minibus merk Daihatsu Grand Max dengan nomor polisi B 9396 FCF atas nama Rido dan penumpang atas nama Nanda dirawat di Rumah Sakit Mutiara Biru setelah mengalami luka-luka.
Ia menceritakan, kecelakaan itu terjadi saat mobil monibus dengan satu orang penumpang datang dari arah Lubukbasung menuju Padang.
Sesampai di tempat kejadian perkara, bus AKAP dengan satu orang penumpang dari arah Padang menuju Lubukbasung bertabrakan.
Akibatnya, kedua kendaraan itu ringset pada bagian depan dan sopir beserta penumpang mengalami luka-luka.
"Anggota Sat Lantas Polres Agam telah ke lokasi dan kasus kecelakaan itu sedang kita proses," karanya.
Ia mengakui sepanjang jalan lintas nasional dari Tiku, Kecamatan Tanjungmutiara sampai Gudang, Kecamatan Palembayan merupakan daerah rawan kecelakaan lalu lintas.
Baca Juga: Capaian Vaksinasi Lansia Masih Rendah, Pemkot Bukittinggi Bakal Kunjungi Rumah ke Rumah
Ini mengingat kondisi jalan cukup bagus, sehingga pengendara melaju kedaraan dengan kecepatan cukup tinggi.
Untuk itu, ia mengimbau pengendara untuk meningkatkan kewaspadaan dan mengurangi kecepatan, agar tidak menjadi korban kecelakaan. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Pilwana di Agam Digelar November 2021, 119 Calon Wali Nagari Bersaing
-
Jarang Dilewati, Kondisi Jembatan Penyebarangan Orang di Padang Mengkhawatirkan
-
Tak Hanya di Kalimantan, Akar Bajakah Obat Kanker dan Diabetes Juga Ditemukan di Sumbar
-
Tegas! ASN Pemkot Payakumbuh yang Belum Vaksin Covid-19 Dilarang Kerja
-
2 Warga Limapuluh Kota Maling Kulit Manis di Agam Diciduk
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Apakah Bansos 2026 Tetap Jalan? Ini Penjelasan Pemerintah
-
Semua Korban Terdampak Galodo Batu Busuak Dievakuasi, Ini Penjelasan BPBD
-
Padang Pariaman Waspada Banjir Lagi, Debit Sungai Meningkat
-
Satu Lagi Jasad Korban Banjir Bandang Agam Ditemukan, Tubuhnya Tak Lagi Utuh
-
Tiga Siklus Kesiapsiagaan Bencana Versi BNPB, Ini yang Harus Diketahui Sebelum Bencana Datang!