Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Senin, 06 September 2021 | 15:49 WIB
Wali Kota Padang Hendri Septa usai rapat koordinasi soal penetapan PPKM Darurat. [Suara.com/ B. Rahmat]

SuaraSumbar.id - Pemerintah Kota Padang berencana segera membuka sekolah untuk menggelar proses belajar mengajar secara tatap muka.

Rencana tersebut menyusul perpanjangan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berakhir hari ini, 6 September 2021.

“Perpanjangan PPKM akan berakhir 6 September. Saya berharap tidak diperpanjang lagi. Setelah itu sekolah sudah bisa kita buka,” kata Wali Kota Padang Hendri Septa, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Senin (6/9/2021).

Hendri Septa mengaku mendapat informasi dari Dinas Kesehatan Kota Padang bahwa kondisi daerah yang dipimpinnya sudah mulai membaik. Hal ini ditandai dengan melandainya kasus penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Polisi Buru 2 Maling Kotak Amal Masjid di Solok yang Beraksi Pakai Celana Dalam

“Mudah-mudahan kita bisa secepatnya membuka sekolah. Saya kasihan dengan orangtua, mereka ingin segera anak-anaknya bisa belajar di sekolah,” katanya.

Wali Kota Padang telah memerintahkan Dinas Pendidikan untuk menggelar vaksinasi pelajar SMP.

“Saya perintahkan bagaimana anak-anak SMP ini yang jumlahnya sekitar 45 ribu orang di Kota Padang bisa kita vaksin. Sehingga target vaksinasi kita sebanyak 720 ribu orang itu bisa secepatnya dicapai,” papar Hendri Septa.

Load More