SuaraSumbar.id - Seorang pria berinisial DA (38) diringkus jajaran Polres Limapuluh Kota, Sumatera Barat, karena terlibat aksi pencurian buah kelapa sawit. Pelaku diduga maling buah sawit milik PTP Nusantara VI di Jorong Lubuak Ameh, Nagari Gunuang Malintang, Kecamatan Pangkalan Koto Baru, Kabupaten Limapuluh Kota, Kamis (10/6/2021).
Informasinya, pelaku yang berprofesi sebagai sopir itu dilaporkan petugas keamanan perusahaan, membawa sekitar 1,5 ton sawit dari areal perkebunan PTP Nusantara VI menggunakan truk.
Penangkapan pelaku ini berdasarkan Laporan Polisi (LP) bernomor LP/B/60/VI/2021/SPKT/Polres 50 Kota/Polda Sumbar tanggal 10 Juni 2021.
“Tersangka ditangkap setelah diamankan pihak keamanan PTP Nusantara VI. Setelah dilakukan pemerikaan oleh Unit I Pidum, kemudian tersangka langsung kita gelandang ke Mapolres,” kata Kasat Reskrim Polres Limapuluh Kota, AKP Mulyadi, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Jumat (11/6/2021).
Baca Juga: Daftar 10 Perguruan Tinggi Terbaik di Sumbar Versi 4ICU UniRnak
Awalnya, DA diamankan pihak PTP Nusantara pada Kamis (10/6) sekira pukul 04.30 WIB. Dalam menjalankan aksinya, DA, diketahui hanya seorang diri. Dia diduga sudah mengenal wilayah di areal perkebunan sawit milik PTP Nusantara, karena ia adalah warga setempat.
Selain mengamankan DA, berdasarkan pengakuannya, polisi pun kemudian mengamankan barang bukti, yakni 1.530 Kilogram buah sawit. Termasuk 1 unit mobil merek Mitsubishi jenis Colt Diesel warna kuning bernomor Polisi, BA 9877 CU.
Kepolisian memastikan tersangka akan menjalankan proses hukum lebih lanjut akibat aksi pencurian yang dilakukannya. DA dijerat pidana karena melanggar Pasal 363 ayat (1) angka ke 4 UU KUHP.
“Tersangka kini sudah mendekam di sel tahanan Mapolres Limapuluh Kota untuk pemeriksaan dan proses penyidikan lebih lanjut, berikut bersama barang bukti,” katanya.
Berita Terkait
-
Astra Agro Lestari Inovasi Pengendalian Hama Berkelanjutan, Tingkatkan Produktivitas Kelapa Sawit
-
Jangan Terlena Penundaan EUDR, Aturan Diskriminatif Ini Bisa Dicontek Negara lain
-
IPOC 2024 Dua Dekade Kelapa Sawit Indonesia Menghadapi Tantangan dan Peluang Global
-
IPOC 2024 Dua Dekade Mengukir Sejarah dan Menyongsong Peluang Baru di Industri Kelapa Sawit
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan