SuaraSumbar.id - Enam orang penambang emas dikabarkan tertimbun material tanah tambang di kawasan Nagari Abai, Kecamatan Sangir, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar).
Dua di antaranya meninggal dunia. Dua lainnya selamat dan dua orang penambang masih dalam pencarian. Semua penambang emas tersebut berasal dari Jawa Tengah (Jateng).
Informasinya, peristiwa nahas itu terjadi Senin(11/1/2021). Korban meninggal dunia bernama Yudi Purnomo (32) dan Sugito (32). Sedangkan korban selamat bernama Rivan Syaifudin (28) dan Aji (30).
Sementara itu, korban bernama Miyanto (51) dan Yulistiyono (51) hingga kini masih dalam pencarian. Kabar itu dibenarkan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kota Padang, Asnedi.
"Kami dapat laporan baru kemarin. Setelah itu kami kerahkan satu pleton personel untuk membantu pencarian dua korban yang masih tertimbun material," katanya kepada SuaraSumbar.id, Rabu (13/1/2021).
Sampai hari ini, pihaknya belum menerima laporan terkait keberadaan dua korban yang masih dicari. "Sesuai SOP, batas pencarian dilakukan selama tujuh hari kerja. Jika memang belum ditemukan, pencarian akan dihentikan dan tunggu untuk proses selanjutnya," jelasnya.
Terpisah, Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto juga membenarkan peristiwa tersebut.
"Kami masih akan berkoordinasi dengan Kapolres setempat dan juga berkoordinasi dengan BPBD, Basarnas maupun pihak yang terlibat," katanya.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Kereta Api Tabrak Bus Trans Padang: Sopir Terpental, Pramugara Pingsan
Tag
Berita Terkait
-
Kronologi Penemuan Jasad Fadly Satrianto, Co Pilot Sriwijaya Asal Sumbar
-
Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 111 Orang, Meninggal 6
-
Kisah Pilu Co Pilot Sriwijaya Air Asal Sumbar yang Segera Menikahi Dokter
-
Kisah Warga Sumbar Terhindar dari Tragedi Sriwijaya Air Gegara Ini
-
Polda Sumbar Endus Dugaan Pidana Kegiatan MTQ Nasional 2020
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang
-
BBM Alat Berat Langka Pasca Tanggap Darurat, Pembersihan Material Bencana di Agam Terkendala!
-
Kak Seto Sambangi Anak Penyintas Banjir di Sumbar: Mereka Perlu Perlakuan Khusus!
-
Akses Talamau Pasaman Barat Terancam Putus, Jembatan Panjang-Talu Perlu Jalan Alternatif!