Ditemukan Mata Air di Dekat Makam Eril, Kang Emil: Akan Dibagikan ke Warga

"Insya Allah air ini akan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat sekitar baik irigasi maupun air minum warga," tambahRidwan Kamil.

Chandra Iswinarno
Minggu, 08 Januari 2023 | 17:24 WIB
Ditemukan Mata Air di Dekat Makam Eril, Kang Emil: Akan Dibagikan ke Warga
Penemuan sumber air di komplek pemakaman Eril. (Instagram/ ridwankamil)

SuaraSumbar.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membuat banyak orang terkejut saat mengumumkan menemukan mata air di dekat makam putranya Eril.

Kang Emil mengatakan, mata air tersebut ditemukan tak jauh dari makam Eril yang berada di kompleks pemakaman Yayasan Islamic Centre Baitul Ridwan, Desa Cimaung, Kecamatan Bandung, Jawa Barat.

Melalui Instagram pribadinya, yang dikutip hari Minggu (8/1/2023), Ridwan Kamil membagikan video yang merekam mata air yang mengalir deras di sekitar area makam.

Tak hanya itu, video tersebut juga merekam makam Eril yang tampak sejuk dengan pemandangan gunung dan rerumputan hijau.

Baca Juga:Ridwan Kamil Siap Perbanyak Temuan Teknologi Pengubah Sampah dari Kodam III Siliwangi

Dalam keterangan video tersebut, Ridwan Kamil mengungkapkan rasa syukur dengan temuan mata air tersebut.

Ridwan Kamil juga menceritakan bahwa ia sering mendengar cerita tentang kebaikan Eril semasa hidupnya.

Bahkan, cerita baik itu masih tetap mengalir hingga kini, beberapa bulan setelah kepergian putranya.

"Ditemukan mata air. Di dekat makam ananda Eril. Masya Allah Alhamdulillah. Begitu rupa cerita-cerita baik yang membersamaimu saat dulu maupun sekarang (Alfatihah)," tulis Ridwal Kamil dalam caption postingan terbarunya.

Perasaan haru dan bahagia juga menyelimuti Ridwan Kamil. Sebab meski jasad Eril tak lagi di dunia, tetapi ia masih bisa memberikan manfaat bagi banyak orang.

Baca Juga:Akademisi: Ada Baiknya APBD Digunakan untuk Tata Kawasan Jabar

Ridwan Kamil berharap mata air tersebut dapat menghidupi warga sekitar makam Eril.

"Insya Allah air ini akan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat sekitar baik irigasi maupun air minum warga," tambah Ridwan Kamil.

Postingan tersebut lantas dibanjiri beragam komentar warganet yang juga merasa terharu dengan temuan mata air itu.

"MasyaAllah.. penasaran kebaikan apa yang telah dibuat Eril sampai meninggal pun ditunjukkan kuasanya sama Allah. Al-Fatihah," tulis salah satu warganet.

"Iri saya liatnya, mudah-mudahan Almarhum bisa bawa ayah sama mamanya ke surga Allah swt, Aamiin Yarobbal 'Aalamiin," tulis lainnya mengomentari.

"Meninggal di air, dan setelahnya ditemukan mata air," tulis lainnya di kolom komentar.

Kepergian Eril tentu masih menyisakan duka yang teramat dalam bagi keluarga. Temuan ini mungkin akan sedikit mengobati rasa rindu mereka kepada Eril. 

Kontributor : Rizky Islam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak