SuaraSumbar.id - Seorang dukun atau paranormal bernama Ki Sabdo Jagad Royo mengaku bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) punya utang yang belum dibayarkan kepadanya.
Warga asal Surabaya itu mengklaim bahwa kemenangan Jokowi sebagai Gubernur DKI Jakarta sampai menjadi Presiden, tak lepas dari kerja kerasnya.
Salah satu yang mengunggah videonya adalah akun Twitter @Matinokhoirudi2. Tampak pria lanjut usia yang mengaku bernama Ki Sabdo itu menuntut Jokowi agar segera membayar biaya jasa paranormalnya.
"Ki Sabdo Jagad Royo sekarang hadir lagi. Ki Sabdo Jagad Royo menyampaikan kepada Presiden RI, Joko Widodo, Ki Sabdo sudah sukses mengantar Joko Widodo jadi Gubernur DKI Jakarta, lanjut jadi Presiden RI 2014-2019, lanjut jadi Presiden RI lagi 2019-2024," katanya.
"Sekarang saya menagih dan saya minta kepada Joko Widodo, mana bayaran saya, Jokowi?" sambungnya, dikutip dari Suara.com, Rabu (12/10/2022).
Pria yang tampak mengenakan sejumlah perhiasan emas itu mengulang tuntutan pembayaran jasa sampai sebanyak tiga kali.
"Sampai hari ini saya tidak pernah menerima uang bayaran satu rupiah pun dari Joko Widodo," lanjutnya.
Ia bahkan menganalogikan Jokowi seperti kacang yang lupa akan kulitnya karena seolah meniadakan peran Ki Sabdo Jagad Royo di balik mulus karier politiknya.
"Ibarat Joko Widodo itu kacang lupa dengan kulitnya. Jokowi. Anda saya ingatkan, Allah SWT tidak tidur, Jokowi!" tuturnya.
Baca Juga:Menteri PUPR Bakal Audit Seluruh Stadion Yang Digunakan Klub Liga Indonesia
"Saya minta kesuksesanmu dari Allah SWT, saya kembalikan lagi kepada Allah SWT. Jokowi mana bayaran saya Jokowi?" imbuhnya.