Keren! Kampung Rendang dan Adat Balai Kaliki Payakumbuh Masuk Nominasi API 2021

Ia berharap dua destinasi Kota Payakumbuh yang mengikuti dua kategori tersebut juga bisa terus menjadi yang terbaik.

Riki Chandra
Selasa, 15 Juni 2021 | 23:01 WIB
Keren! Kampung Rendang dan Adat Balai Kaliki Payakumbuh Masuk Nominasi API 2021
Kampung Adat Balai Kaliki Kota Payakumbuh masuk nominasi Anugerah Pesona Indonesia 2021. [Dok.Antara]

SuaraSumbar.id - Dua destinasi Kota Payakumbuh, Sumatera Barat, masuk dalam nominasi Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun 2021. Destinasi itu yakni Kampung Rendang dan Kampung Adat Balai Kaliki.

Wakil Wali Kota Payakumbuh Erwin Yunaz mengatakan, Kampung Rendang masuk nominasi di kategori destinasi belanja sedangkan Kampung Adat Balai Kaliki masuk dalam kategori kampung adat.

"Saya ucapkan terima kasih atas partisipasi dan dukungan semua pihak atas capaian ini. Perjuangan untuk menjadikan Payakumbuh sebagai destinasi wisata kota kuliner dengan dukungan adat budaya akan melalui prosesnya," katanya, Selasa (15/6/2021).

Ia berharap dua destinasi Kota Payakumbuh yang mengikuti dua kategori tersebut juga bisa terus menjadi yang terbaik.

Baca Juga:3 Unit Rumah Terbakar di Kota Padang Saat Pemiliknya Sedang Salat

"Mari lestarikan selalu budaya kita, karena beberapa daerah yang semakin aktif dan giat dalam mengirimkan usulan nominasi, terutama untuk wilayah Indonesia bagian Timur. Kita jangan sampai kalah semangat,” ujarnya.

Ia mengatakan, pemerintah daerah mendapat apresiasi dari Chairman of Anugerah Pesona Indonesia Hiro Kristianto, mengingat kondisi pandemi yang sedang melanda seluruh wilayah Indonesia tetapi para Pemerintah Daerah melalui Dinas Pariwisatanya masih tetap aktif dan bersemangat menunjukkan kinerja terbaiknya.

“Bila disimak dari seluruh nominasi yang masuk, dapat dilihat pula bahwa semakin beragam dan banyak sekali destinasi dan produk pariwisata baru yang selama ini mungkin belum terlalu dikenal oleh para wisatawan ataupun masyarakat umum lainnya," katanya.

Hal itu menunjukan bahwa kekayaan Pariwisata Indonesia memang sangat banyak sekali dan tidak akan ada habisnya untuk selalu di eksplor.

"API ini juga akan dapat terus menjadi pemicu bagi pengembangan dan kebangkitan Pariwisata Indonesia,” kata dia.

Baca Juga:Edan! Suami di Solok Selatan Paksa Istri Tidur Bareng Pria Lain, Adegannya Direkam

Untuk dapat memenangkan ajang API 2021 ini, dua nominator dari Kota Payakumbuh bisa didukung dengan memberikan pilihan pada periode pemungutan suara antara tanggal 01 Juli hingga 31 Oktober 2021.

Pemungutan suara dapat dilakukan melalui IG @ayojalanjalanindonesia, Youtube Channel APIaward dan SMS premium. Untuk SMS premium dapat dilakukan dengan cara mengirim SMS ke nomor 99386 dengan mengetik Kampung Rendang (API 5F) dan Kampung Adat Balai Kaliki (API 11G). (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini