SuaraSumbar.id - Sebanyak 9.128 orang tenaga kesehatan di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) bakal segera disuntik vaksin Sinovac. Penyuntikkan vaksin corona ini akan berlangsung di sejumlah fasilitas kesehatan.
Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah mengatakan, tenaga kesehatan merupakan prioritas pertama disuntik vaksin. Proses vaksinasi akan berlangsung mulai Januari hingga Maret 2021.
“Setiap fasilitas kesehatan membuka layanan di jam kerja,” kata Mahyeldi dilansir dari Antara, Jumat (15/1/2021).
Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Ferimulyani Hamid mengatakan, sebanyak 72 orang vaksinator sudah menjalani latihan untuk memberikan vaksin kepada tenaga kesehatan dan masyarakat.
Baca Juga:Ajak Warga Berebut Vaksin Covid-19, Gubernur Sumbar: Capek Swab
"Vaksinator disebar ke tiap puskesmas, rumah sakit, dan klinik dengan perincian lima orang di puskesmas, 10 di rumah sakit, dan dua orang di klinik,” katanya.
Setelah tenaga kesehatan, vaksin diberikan kepada masyarakat dan pendaftaran dilakukan melalui android. Bagi yang tidak memiliki gawai, pihaknya akan dibantu.
”Nanti dibantu pendaftaran oleh Babinsa, Ketua RT atau RW, dan pihak kelurahan maupun kecamatan,” katanya.
Nantinya, warga yang telah disuntik vaksin disarankan untuk berada di ruang observasi untuk mengetahui efek samping dari vaksin tersebut.
Setelah divaksin, warga akan mendapatkan sertifikat, tanda telah divaksin Covid-19. Sertifikat ini dapat dikantongi dan digunakan saat melakukan perjalanan keluar daerah. (Antara)