SuaraSumbar.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk memastikan kesiapan layanan Electronic Channel (E-Channel) untuk mendukung kelancaran transaksi masyarakat menjelang libur panjang periode Lebaran, Hari Raya Idulfitri 1446 H. Dengan jaringan layanan terluas di Indonesia, BRI berkomitmen menghadirkan akses layanan keuangan yang andal, aman, dan mudah dijangkau di seluruh wilayah Indonesia.
Direktur Retail Funding & Distribution BRI, Andrijanto menegaskan bahwa kesiapan E-Channel menjadi langkah strategis untuk memastikan kelancaran transaksi masyarakat di momen Lebaran.
“Lebaran merupakan periode dengan intensitas transaksi yang tinggi, termasuk saat masyarakat melakukan perjalanan mudik. BRI memastikan kehandalan E-Channel untuk mendukung kelancaran transaksi, sehingga masyarakat dapat bertransaksi dengan aman dan nyaman di mana pun berada. BRI berupaya memastikan seluruh sistem berjalan optimal agar kebutuhan transaksi masyarakat terpenuhi tanpa hambatan,” ujarnya.
Menjelang musim Lebaran dan arus mudik, BRI terus meningkatkan pemanfaatan E-Channel untuk mendukung kelancaran transaksi masyarakat. Hingga Desember 2024, BRI telah menerbitkan lebih dari 4,1 juta QRIS BRI guna mempermudah transaksi digital yang praktis, aman, dan andal untuk masyarakat. Selain itu, lebih dari 330 ribu unit Electronic Data Capture (EDC) telah dioperasikan di berbagai lokasi strategis, memastikan kenyamanan transaksi non-tunai bagi pemudik dan masyarakat yang merayakan Lebaran.
Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan, Berikut Daftar Lengkap Promo Nataru dari BRI
Untuk semakin memperkuat akses layanan keuangan selama periode ini, BRI juga mengoperasikan lebih dari 10 ribu unit Automated Teller Machine (ATM) dan 9 ribu unit Cash Recycling Machine (CRM) yang tersebar di seluruh Indonesia. Jaringan ini memastikan ketersediaan layanan transaksi yang mudah diakses, sehingga masyarakat dapat dengan leluasa melakukan penarikan, penyetoran, maupun berbagai transaksi lainnya selama perjalanan mudik dan perayaan Lebaran.
Optimalisasi E-Channel BRI turut didukung oleh jaringan AgenBRILink, yang telah mencapai 1,06 juta agen dan menjangkau lebih dari 67 ribu desa, atau menjangkau lebih dari 80% total desa di Indonesia. Kehadiran & kedekatan AgenBRILink berperan penting untuk lebih mempermudah masyarakat mengakses layanan keuangan dan mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah.
Andrijanto menegaskan bahwa optimalisasi E-Channel tidak hanya pada momen Lebaran, tetapi juga bagian dari komitmen layanan BRI untuk mendukung pertumbuhan transaksi digital.
“BRI terus memperkuat infrastruktur E-Channel untuk memastikan layanan yang prima dan berkelanjutan. Upaya ini merupakan bagian dari komitmen BRI dalam mendukung pertumbuhan transaksi digital dan memperluas inklusi layanan keuangan yang mudah dijangkau oleh masyarakat,” tegasnya.
BRI memastikan keandalan layanan melalui pemantauan sistem, penguatan keamanan transaksi, dan layanan pengaduan yang responsif. Dengan kesiapan tersebut, BRI optimistis akan memenuhi kebutuhan transaksi masyarakat selama Lebaran dengan baik serta mempertegas perannya dalam mendorong pertumbuhan transaksi digital dan memperluas inklusi keuangan di Indonesia.
Baca Juga: Nasabah, Ayo Tingkatkan Saldo dan Ramaikan Program BRImo FSTVL 2024
Untuk pengaduan terkait layanan atau transaksi, nasabah dapat menghubungi Contact BRI di 1500017 atau asisten virtual SABRINA melalui WhatsApp di nomor 0812 1214 017. ***
Berita Terkait
-
Libur Lebaran 2025, Borobudur Targetkan 76.000 Pengunjung: Simak Tips Membeli Tiketnya
-
Terapkan Budaya Kerja Inklusif, BRI Raih Penghargaan Anugerah Avirama Nawasena dari SBM ITB
-
Sensasi Karpet Terbang dan Akrobat Udara, Hiburan Libur Lebaran yang Tak Boleh Dilewatkan!
-
Libur Lebaran 2025: 7 Destinasi Wisata Menarik di Pangalengan Bandung
-
Syarat Top Up OVO Rp5 juta via Bank BRI
Terpopuler
- Ketua Pemuda Pancasila Larang Anggota Minta THR ke Masyarakat atau Pelaku Usaha
- Pabrik Nikel PT GNI Asal China yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Total
- Setampan Yamaha XMAX tapi Harga Sekelas Ninja ZX-25R: Ini Skutik Premium Baru dari Honda
- Harga Setara Nmax: Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas SUV Murah per Maret 2025
- Punya DNA Vespa Primavera, Tenaga Lebih Gede dari Stylo: Intip Pesona Motor Retro Honda Terbaru
Pilihan
-
Sirkus! Pundit Belanda Kritik Tajam Timnas Indonesia dan Debut Buruk Kluivert
-
Bak Langit dan Bumi! Timnas Indonesia Targetkan Lolos, Jepang: Kami Mau Juara Piala Dunia
-
Senyum Ngenyek Pelatih Arab Saudi Pasca Timnas Indonesia Dipermak Australia
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia On Fire Lawan Bahrain: Kemenangan di GBK Harga Mati!
-
Lupakan Australia, Fokus Bahrain! Jay Idzes: Ini Kesempatan Emas Tunjukkan Jati Diri
Terkini
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, Sabtu 22 Maret 2025
-
Gunung Marapi Meletus Lagi, Dentuman Keras Terdengar hingga Bukittinggi
-
BRI Memperoleh Penghargaan Avirama Nawasena 2024 untuk Budaya Kerja Berbasis Keberagaman
-
Efisiensi Anggaran Hambat Pemberantasan Narkotika di Ranah Minang? Ini Kata BNNP Sumbar
-
30 Persen Calon Haji Sumbar 2025 Lansia, Perlu Pendampingan Khusus?