SuaraSumbar.id - Debat perdana calon Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) akan digelar hari ini, Rabu (13/11/2024) di Hotel Mercure, Kota Padang. Debat yang dimulai pukul 20.00 WIB itu akan disiarkan langsung oleh TVRI Sumbar dan kanal Youtube KPU Sumbar.
Calon nomor urut 1, Mahyeldi Ansharullah, yang merupakan petahana sekaligus mantan Wali Kota Padang, akan tampil bersama wakilnya, Vasko Ruseimy. Sementara calon nomor urut 2, Epyardi Asda, Bupati Solok dan mantan anggota DPR, tampil bersama Ekos Albar. Kedua pasangan ini memiliki rekam jejak dalam pengelolaan pemerintahan dan siap menyampaikan visi serta strategi untuk pembangunan Sumbar.
KPU Sumbar akan membatasi jumlah pendukung di dalam ruangan demi mencegah potensi kericuhan. Hanya 75 pendukung dari masing-masing pasangan calon yang diizinkan masuk ke lokasi debat. Kebijakan ini bertujuan menjaga suasana kondusif sepanjang acara berlangsung.
“Kami hanya mengakomodasi 75 pendukung dari setiap pasangan calon untuk masuk ke ruangan debat,” kata Komisioner KPU Sumbar, Jons Manedi.
Ia menegaskan, pendukung yang melebihi jumlah ini tidak akan diizinkan masuk ke dalam ruangan guna meminimalisir konflik antar pendukung.
Untuk menjaga ketertiban, KPU Sumbar telah berkoordinasi dengan Polda Sumbar yang menyiapkan 360 personel guna mengamankan debat pada 13 dan 19 November 2024.
Pengamanan ketat ini juga mencakup tindakan tegas terhadap oknum yang memicu kegaduhan selama acara berlangsung.
“Kami telah berkoordinasi dengan pihak keamanan untuk memastikan debat berlangsung kondusif, baik di dalam maupun di luar ruangan debat,” ujar Jons Manedi.
KPU juga mengimbau agar pasangan calon mematuhi aturan yang telah ditetapkan, termasuk pembatasan jumlah pendukung di dalam ruangan debat.
Diketahui, Mahyeldi-Vasko Ruseimy, didukung lima partai politik: PKS, Partai Gerindra, Partai Demokrat, PBB, dan Perindo dengan total suara sah sebesar 1.200.925. Sementara itu, pasangan nomor urut 2, Epyardi Asda dan Ekos Albar, diusung oleh enam partai: PAN, Partai Golkar, Partai NasDem, PDI Perjuangan, Partai Gelora, dan Partai Buruh, dengan total suara sah mencapai 1.241.170. (antara)
Berita Terkait
-
Dikumpulkan di Sekolah Partai, Kepala Daerah PDIP Bakal Dengarkan Arahan Megawati, Apa Pesannya?
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
-
KPU Percepat Pelaksanakan PSU di Parigi Moutong karena Terbentur Jadwal Ibadah
-
Hasil PSU di 5 Daerah Kembali Digugat ke MK, KPU RI Tunggu BRPK
-
KPU Klaim Pemungutan Suara Ulang Pilkada di 5 Kabupaten/Kota Tertib dan Lancar
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
Terkini
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026
-
Menpora Dito Ariotedjo Dorong Pencak Silat Jadi Daya Tarik Pariwisata Sumbar, Ini Alasannya
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik
-
3 Hack Foto Bikin Konten FYP dengan Galaxy S25 Edge