SuaraSumbar.id - Ketua DPRD Padang Pariaman, Aprinaldi, menyatakan keprihatinannya terkait maraknya lokasi yang diduga menjadi tempat hiburan malam ilegal, termasuk tempat prostitusi dan judi, yang menimbulkan keresahan warga di daerahnya.
Pernyataan ini disampaikan menyusul viralnya video penggerebekan oleh emak-emak terhadap sebuah warung yang dicurigai sebagai tempat prostitusi dan perjudian di Palayangan, Kecamatan Lubuk Alung, Sabtu (2/11/2024).
Aprinaldi mengimbau agar pihak terkait, terutama Satpol PP Padang Pariaman, segera bertindak tegas.
"Dari informasi yang kami terima, memang saat ini banyak tempat-tempat yang meresahkan seperti itu. Kami telah meminta kepada Satpol PP untuk tegas dalam melakukan pengawasan dan penertiban," ujar Aprinaldi, Sabtu (9/11).
Ia menambahkan, pengawasan intensif perlu dilakukan di lokasi-lokasi yang terindikasi sebagai tempat hiburan malam untuk mencegah kejadian serupa dan menjaga ketertiban masyarakat.
"Ini penting untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan meredam keresahan masyarakat," ujarnya.
Sebelumnya, video yang beredar menunjukkan sekelompok emak-emak bergerombol menggerebek sebuah warung semi permanen yang remang-remang di Palayangan.
Mereka mendatangi tempat tersebut dengan curiga bahwa warung tersebut digunakan untuk kegiatan prostitusi dan perjudian.
“Penggerebekan itu dilakukan oleh warga sekitar Palayangan secara spontan, tanpa penggerak atau dalang,” jelas salah satu warga pada Minggu (3/11).
Baca Juga: ASN dan Wali Nagari di Padang Pariaman Diadukan ke Bawaslu, Diduga Langgar Netralitas
Aprinaldi berharap pihak berwenang dapat segera mengatasi permasalahan ini, sehingga masyarakat kembali merasa aman dan nyaman.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
ASN dan Wali Nagari di Padang Pariaman Diadukan ke Bawaslu, Diduga Langgar Netralitas
-
Palapa, Angkutan Umum Baru Sumbar Hubungkan 3 Kota
-
Misteri Tumpukan Uang Dolar di Bandara Minangkabau: Polisi Masih Bungkam Soal Pemilik
-
Tali Rafia Merah Ungkap Skenario Keji Pembunuhan Berencana Gadis Penjual Gorengan
-
Berkas Tak Lengkap, Rekonstruksi Perampokan Mobil Isi ATM di Padang Pariaman Molor
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji
-
Perempuan Bandar Sabu di Padang Diringkus Polisi, Sedia Paket Hemat Rp 50 Ribu!