SuaraSumbar.id - Dalam perkembangan terbaru kasus pembunuhan gadis penjual gorengan, polisi berhasil mengamankan sebuah tas berisi perlengkapan pribadi yang diduga milik tersangka.
Penemuan ini terjadi pada Minggu (15/9/2024) saat tim kepolisian melakukan penyisiran di sebuah hutan di Nagari Guguak, 2x11 Enam Lingkung, Padang Pariaman.
Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Padang Pariaman, Iptu AA Reggy, menyatakan bahwa tas tersebut ditemukan di lokasi yang diduga kuat sebagai tempat persembunyian tersangka.
"Barang bukti ini penting dalam melengkapi penyelidikan kami," ujar Iptu Reggy, Senin (16/9/2024).
Baca Juga: Ikat Rambut dan Tali Rafia Jadi Kunci Pengungkap Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
Meskipun berhasil mengamankan barang bukti, tim kepolisian belum berhasil menangkap tersangka, yang berhasil melarikan diri dari lokasi.
Dalam tas tersebut ditemukan beberapa item pribadi, termasuk pakaian dan perlengkapan tidur, yang kini sedang dianalisis lebih lanjut oleh penyidik.
Iptu Reggy menambahkan, "Untuk barang bukti baru ini, kami masih memastikan apa saja jenisnya dan bagaimana ini bisa membantu dalam kasus pembunuhan yang sedang kami selidiki."
Penetapan tersangka dalam kasus ini telah dilakukan sebelumnya, dengan tersangka yang diidentifikasi hanya dengan inisial IS.
"Berdasarkan fakta, barang bukti, dan keterangan saksi, kami telah menetapkan IS sebagai tersangka," ungkap Iptu Reggy dalam keterangan pers.
Baca Juga: Masih Diburu Polisi, Ini Dia Tampang Pembunuh Nia Gadis Penjual Gorengan
Pencarian tersangka terus dilanjutkan, dengan polisi menghadapi kendala medan yang sulit dan faktor bahwa tersangka lebih mengenal daerah tersebut dibandingkan pihak kepolisian.
Upaya pengejaran masih berlangsung intensif untuk memastikan tersangka dapat segera diamankan dan dihadirkan di pengadilan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Penyelidikan kasus ini mendapatkan perhatian khusus dari masyarakat setempat dan pihak berwajib, mengingat korban adalah seorang gadis muda yang dikenal rajin bekerja untuk membantu keluarganya.
Kepolisian Padang Pariaman mengimbau masyarakat yang memiliki informasi terkait kasus ini untuk segera melapor agar proses penegakan hukum dapat berjalan lebih efektif.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Kontroversi Makam Nia Kurnia Sari yang Dijadikan Lokasi Syuting, Rupanya Sosok Ini yang Beri Izin
-
Ayah Nia Kurnia Sari Sakit Hati Makam Anaknya Dijadikan Lokasi Syuting Video Klip: Hati Saya Terluka...
-
Makam Nia Penjual Gorengan Jadi Lokasi Syuting Video Klip, Netizen Marah: Nyanyi Tuh di Panggung!
-
Kebangetan! Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Kini Malah Dipakai buat Syuting Video Klip
-
Kisah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Diduga Bakal Difilmkan, Gelagat Sang Ibu Disorot
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan