SuaraSumbar.id - Kantor Pencarian dan Pertolongan atau Search And Rescue (SAR) Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar), mengevakuasi seorang warga negara asing (WNA) asal Amerika Serikat (AS) yang hilang saat berselancar (surfing). Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
"Korban atas nama Erick ditemukan SAR gabungan dengan jarak 1,16 nautical mile arah utara dari koordinat awal perkiraan korban dilaporkan hilang," kata Kepala SAR Kabupaten Kepulauan Mentawai, Rudi, Rabu (12/6/2024).
Erick dilaporkan hilang di Perairan Pulau Pitojat, Kecamatan Pagai Selatan, Kabupaten Kepulauan Mentawai saat berselancar. Setelah menerima laporan turis hilang, tim SAR gabungan langsung bergerak menggunakan kapal cepat menuju Sikakap.
Saat ditemukan, tim SAR gabungan korban sudah dalam kondisi meninggal dunia. Untuk memastikannya, tim SAR membawa Erick ke Puskemas Sikakap dan dinyatakan secara medis meninggal dunia.
Baca Juga: Ekspedisi Rupiah Berdaulat Daerah Terluar Indonesia, BI Sumbar Edarkan Rp 3 Miliar ke Mentawai
"Kondisi korban meninggal dunia setelah dikonfirmasi oleh tim medis Puskesmas Sikakap," ujarnya.
Kepala SAR Mentawai membenarkan sebelum diserahkan ke pihak keluarga, peselancar asal Amerika Serikat tersebut terlebih dahulu diautopsi oleh kepolisian setempat guna pemeriksaan lanjutan. Setelah itu, barulah jenazah diserahkan ke ahli waris.
Diketaui, Kabupaten Kepulauan Mentawai merupakan salah satu destinasi pariwisata internasional yang dikenal dengan keindahan alam terutama ombaknya. Sejumlah pesohor dari berbagai negara kerap mengunjungi Bumi Sikerei (julukan Mentawai) untuk berwisata terutama berselancar.
Sejumlah aktor dan penyanyi internasional yang telah berkunjung ke Mentawai di antaranya vokalis dari grup musik Red Hot Chilli Peppers Anthony Kiedis, pemeran The Fast and the Furious Paul Walker, Stella Maxwell, dan sederet nama-nama lainnya. (Antara)
Baca Juga: Tersangka Pencurian Motor di Padang Ditembak Saat Melarikan Diri
Berita Terkait
-
Pergeseran Zaman Mengancam Eksistensi Sikerei dan Budaya Mentawai. Bagaimana Nasib Mereka?
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
Tragis! Turis Italia Tewas Tertusuk Ikan Ini Saat Berselancar di Perairan Mentawai
-
Bagaimana Penanganan Mentawai Usai Lepas Status Daerah Tertinggal?
-
Profil Rio Waida: Surfer Muda Indonesia Harus Balik Kanan di Olimpiade Paris 2024
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Oknum Pegawai di Pasaman Barat Diduga Langgar Netralitas ASN di Pilkada 2024, Ini Kasusnya
-
Ormas di Sumbar Deklarasi Tolak Politik Uang Pilkada 2024, Ketua MUI: Politik Uang Merusak Cara Pandang Pemilih!
-
UHC Sumbar Capai 95,63 Persen, BPJS Kesehatan: Tersisa 4 Daerah!
-
Ratusan THL "Geruduk" Balai Kota Padang Panjang, Tolak Diberhentikan hingga Desak Diangkat Jadi PPPK
-
Keripik Sanjai dan Pakaian Adat Kurai Bukittinggi Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia 2024