SuaraSumbar.id - Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sumatera Barat (Sumbar) mulai ekspedisi rupiah berdaulat dengan membawa dan mengedarkan Rp 3 miliar uang pecahan baru ke daerah terluar Indonesia, yakni Kabupaten Kepulauan Mentawai.
"Total ada Rp 3 miliar uang baru yang BI bawa dan siap diedarkan ke Kabupaten Kepulauan Mentawai," kata Kepala BI Perwakilan Sumbar Endang Kurnia Saputra, Jumat (19/4/2024).
Ia mengatakan, Ekspedisi Rupiah Berdaulat bertujuan untuk menjaga kedaulatan rupiah hingga ke penjuru wilayah termasuk daerah terluar Indonesia.
"Kemudian untuk jangka pendek ekspedisi ini bertujuan untuk mengedarkan uang baru kepada masyarakat," kata dia.
Menurutnya, BI akan membuka layanan penukaran uang lama atau lusuh dengan lembaran baru.
Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung dari 19 hingga 25 April 2024 dengan menyasar lima pulau yang ada di Kabupaten Kepulauan Mentawai. Lima pulau itu yakni Pagai Selatan, Pagai Utara, Sipora, Siberut (Maileppet), Pulau Siberut (Muara Sikabalun).
"Petugas atau para bankir akan masuk ke setiap kampung untuk melayani masyarakat yang ingin menukarkan uang lusuh dengan uang pecahan baru," ujarnya.
BI sengaja memilih Kabupaten Kepulauan Mentawai karena transaksi tunai di Mentawai tergolong tinggi.
"Transaksi tunai di Kabupaten Kepulauan Mentawai itu sekitar 98 persen. Oleh sebab itu, Bank Indonesia harus hadir dan jangan sampai masyarakat butuh rupiah tapi kita tidak hadir," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Tragis! Turis Italia Tewas Tertusuk Ikan Ini Saat Berselancar di Perairan Mentawai
-
Bagaimana Penanganan Mentawai Usai Lepas Status Daerah Tertinggal?
-
Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024 Tekankan Mata Uang dan Kedaulatan, Bidik Daerah 3T Kalimantan Barat
-
Mari Cintai Rupiah, Pemkab Kepulauan Mentawai Sebutkan Tantangan Alat Tukar Wisatawan Asing
-
BMKG: Gempa Mentawai Magnitudo 5,8 Dipicu Aktivitas Lempeng Indo-Australia
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Oknum Pegawai di Pasaman Barat Diduga Langgar Netralitas ASN di Pilkada 2024, Ini Kasusnya
-
Ormas di Sumbar Deklarasi Tolak Politik Uang Pilkada 2024, Ketua MUI: Politik Uang Merusak Cara Pandang Pemilih!
-
UHC Sumbar Capai 95,63 Persen, BPJS Kesehatan: Tersisa 4 Daerah!
-
Ratusan THL "Geruduk" Balai Kota Padang Panjang, Tolak Diberhentikan hingga Desak Diangkat Jadi PPPK
-
Keripik Sanjai dan Pakaian Adat Kurai Bukittinggi Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia 2024