SuaraSumbar.id - Fairouz Huda, yang akrab disapa Kak Fai, mendapat dukungan penuh dari Solidaritas Ulama Muda Jokowi (Samawi) Kota Malang untuk menjadi Bakal Calon Wakil Wali Kota (Bacawawali) Malang.
Dukungan tersebut dideklarasikan oleh Samawi Kota Malang dalam sebuah acara di Pesantren Luhur, Kota Malang, pada Kamis (16/5/2024) sore.
Ketua MPD Samawi Kota Malang, Gus Danial Farafish, mengungkapkan bahwa dukungan terhadap Fairouz Huda telah dikoordinasikan bersama seluruh pengurus Samawi Kota Malang.
Menurut Gus Danial, Kak Fai memiliki rekam jejak yang baik dan diterima dengan baik di kalangan santri pesantren.
"Kami kenal betul rekam jejaknya beliau, mulai dari beliau di PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia), kuliah di Kota Malang, beliau memberikan kontribusi di pondok, itu banyak sekali di beberapa pondok, tidak hanya di sini saja," ujar Gus Danial, Kamis (16/5/2024).
Selain itu, Gus Danial menambahkan bahwa Kak Fai juga memiliki pengalaman yang luar biasa sebagai pendamping KH Hasyim Muzadi di Dewan Pertimbangan Presiden RI pada periode 2015-2017.
"Juga bisa kumpul di anak-anak muda, beliau juga memiliki pengalaman mendampingi Abah Hasyim, itu sudah luar biasa," tambahnya.
Sementara itu, Kak Fai menyatakan ketertarikannya untuk menjadi Wakil Wali Kota Malang didorong oleh keinginan untuk memimpin Kota Malang menuju arah yang lebih baik dan merealisasikan aspirasi masyarakat. Dia juga mengungkapkan kedekatannya dengan Partai Demokrat.
"Sudah pasti, kami secara pribadi sudah melakukan komunikasi, kemudian Partai Demokrat juga sudah menjaring komunikasi politik di lintas partai, untuk menjaga kondusifitas partai menuju finalisasi pasangan nantinya," ungkap Kak Fai.
Kak Fai berharap, figur Calon Wali Kota Malang yang akan didampinginya memiliki semangat yang sama dalam menangkap sinyal positif dari anak muda. Menurutnya, anak muda di Kota Malang memiliki geliat yang luar biasa di bidang ekonomi kreatif dan dunia digital.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
KPU Klaim 8 Daerah Siap Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada Akhir Pekan Ini
-
KPU Percepat Pelaksanakan PSU di Parigi Moutong karena Terbentur Jadwal Ibadah
-
Hasil PSU di 5 Daerah Kembali Digugat ke MK, KPU RI Tunggu BRPK
-
KPU Klaim Pemungutan Suara Ulang Pilkada di 5 Kabupaten/Kota Tertib dan Lancar
-
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Almarhum Renville Antonio
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Cerita Pria 57 Tahun di Mataram Akhirnya Dapat SK PPPK Tapi Setahun Lagi Pensiun
-
Rafael Struick Ditendang vs Adelaide United, Brisbane Roar Kini Diamuk Netizen Indonesia
-
Tak Hanya Barang Bajakan dan QRIS, AS Juga Protes Soal UU Produk Halal RI
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Lancar Main FF, Terbaik April 2025
-
Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Peredaran Narkoba, Dua Residivis Kembali Diamankan
Terkini
-
Cekcok Kakak-Adik di Alahan Panjang Solok Berujung Bakar Rumah, 2 Balita Nyaris Ikut Jadi Korban!
-
Daftar Lengkap 97 Pinjol Legal OJK Resmi 2025, Jangan Tertipu Pinjaman Bodong!
-
95 Persen Lebih Warga Sumbar Terdaftar di BPJS Kesehatan, Tapi Ini Masalah Beratnya
-
Link DANA Kaget Aktif 21 April 2025, Cepat Klaim dan Jangan Sampai Tertipu!
-
DANA Kaget Kembali Bagi-Bagi Cuan Gratis, Buruan Klaim Sebelum Kehabisan!