SuaraSumbar.id - Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Bina Konstruksi (DPSDABK) Sumatera Barat telah berhasil menyelesaikan pembenahan aliran Sungai Lubuk Hantu di Nagari Aia Angek, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar.
Proyek ini dikerjakan dengan kecepatan tinggi mengingat potensi luapan yang bisa berdampak pada pemukiman dan arus lalu lintas, terutama selama libur Lebaran, saat jalur ini mengalami peningkatan volume kendaraan.
Gubernur Sumbar, Mahyeldi, menyatakan pada Kamis (11/4/2024) bahwa kegiatan ini sangat krusial untuk menjaga kelancaran saluran air dan mengurangi risiko banjir yang dapat mengganggu aktivitas masyarakat dan lalu lintas.
"Jika saluran ini tidak lancar, maka akan berdampak langsung terhadap masyarakat sekitar dan arus lalu lintas. Oleh karena itu, kita harus cepat," ungkap Gubernur.
Fathol Bari, Kepala PSDABK Sumbar, menjelaskan bahwa dalam pembenahan ini tidak hanya sungai yang dikeruk tapi juga badan jalan yang telah dibersihkan dari sedimentasi akibat banjir lahar dingin.
"Alhamdulillah, perbaikan aliran Sungai Lubuk Hantu sudah tuntas. Jalan nasional yang sebelumnya sempat terdampak juga telah dibersihkan," katanya.
Hendri Yuliandra, Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balai Sumber Daya Air Bina Konstruksi Wilayah Utara Sumbar, menambahkan bahwa ada dua titik penyumbatan utama yang berhasil diatasi.
"Pertama di sekitar sarana MCK liar yang berada pada sisi jalan dan yang kedua, tepat berada di bawah jembatan persimpangan Aia Angek. Keduanya berhasil kami bersihkan dengan metode pengerukan," ujarnya.
Dalam proses pengerjaan, tim menggunakan dua alat berat, ekskavator besar dan mini, untuk membersihkan sekitar 500 meter aliran sungai dan 100 meter badan jalan.
Sebelum pembenahan, luapan dari Sungai Lubuk Hantu sempat membuat bahu jalan nasional di Nagari Aia Angek terban, sehingga lalu lintas di jalur utama penghubung Padang-Bukittinggi pernah ditutup sementara.
Dengan selesainya proyek ini, diharapkan tidak hanya jalur transportasi yang kembali lancar tetapi juga peningkatan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan serta masyarakat setempat.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Rekayasa Lalu Lintas di Jembatan Siti Nurbaya Menuju Pantai Air Manis
-
Cuaca Buruk dan Ombak Besar, Dilarang Berenang di Pantai Purus Padang
-
Tanah Datar Luncurkan Program Satu Nagari Satu Event dengan Festival Sumarak Labuah Babudayo
-
Stasiun Lambuang Bukittinggi, Destinasi Kuliner Favorit Saat Libur Lebaran
-
Informasi Arus Balik Lebaran dari Sumatera Barat ke Jakarta dan Bandung
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Pemanis Alternatif Selain Gula yang Aman, Bikin Hidup Lebih Sehat!
-
7 Cara Aman Pengendara Motor Saat Terjebak Banjir, Jangan Asal Gas!
-
Kejati Sumbar Usut Kasus Dugaan Korupsi Dermaga di Mentawai Rp 24,9 Miliar, 20 Orang Sudah Diperiksa
-
Cara Daftar Magang Kemnaker Batch 2 BSI 2025, Peluang Emas untuk Fresh Graduate!
-
Kekayaan Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, Tersandung Kasus Promosi Jabatan hingga Kena OTT KPK!