SuaraSumbar.id - Stasiun Lambuang di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, telah menjadi pusat perhatian dan destinasi kuliner yang populer selama libur Lebaran 1445H.
Tempat yang diresmikan beberapa bulan lalu oleh Menteri BUMN Erick Thohir, kini melambung sebagai salah satu tempat makan paling ramai, terutama pada hari ketiga Lebaran.
Kepadatan pengunjung tidak hanya terjadi di siang hari, namun juga terus berlanjut hingga malam dan dini hari, dengan hampir semua tempat duduk terisi penuh.
Live music yang dimainkan hingga larut malam menambah semarak suasana, menarik banyak pengunjung untuk menikmati berbagai pilihan kuliner sambil berdendang atau hanya sekadar menikmati alunan musik.
"Lebih enak, lebih bagus dari yang dulu. Kalau dulu lokasinya di pinggir jalan, kadang macet, jadi kurang nyaman. Kalau sekarang udah keren," kata Muhammad Alliyando, Sabtu (13/4/2024).
Menurut Alliyando, Stasiun Lambuang tidak hanya menawarkan berbagai pilihan kuliner tetapi juga kenyamanan dengan lingkungan yang luas dan terlindung dari hujan, membuatnya menjadi magnet bagi wisatawan dan warga lokal.
Fasilitas live musik dan suasana yang nyaman menjadikannya tempat yang ideal untuk berkumpul dan bersantai.
Stasiun Lambuang, dengan konsep seperti food court yang modern, menawarkan kemudahan bagi pengunjung untuk memilih berbagai jenis makanan dari kedai yang tersedia.
Ini tidak hanya menguntungkan pengunjung tetapi juga pelaku UMKM yang dapat meraih keuntungan lebih di masa puncak kunjungan seperti saat Lebaran.
Baca Juga: Ngopi di Tengah Hutan, Rekomendasi Destinasi Wisata di Limapuluh Kota saat Lebaran
Destinasi ini diharapkan akan terus meningkatkan perekonomian lokal dan mempromosikan Bukittinggi sebagai kota wisata yang menawarkan lebih dari sekedar pemandangan alam, tapi juga kekayaan kuliner dan budaya.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Ngopi di Tengah Hutan, Rekomendasi Destinasi Wisata di Limapuluh Kota saat Lebaran
-
Pengguna Kereta Api di Sumbar Selama Libur Lebaran 2024 Capai 49.972 Orang
-
Kunjungan Wisatawan ke Sumatera Barat Menurun Selama Libur Lebaran 2024
-
Ini Sistem Satu Arah di Rute Padang-Bukittinggi sampai 15 April 2024
-
Ini Rekayasa Lalulintas di Pariaman Selama Pariaman Barayo Libur Lebaran
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Padang Pariaman Waspada Banjir Lagi, Debit Sungai Meningkat
-
Satu Lagi Jasad Korban Banjir Bandang Agam Ditemukan, Tubuhnya Tak Lagi Utuh
-
Tiga Siklus Kesiapsiagaan Bencana Versi BNPB, Ini yang Harus Diketahui Sebelum Bencana Datang!
-
29 Orang Tewas dalam Kecelakaan Lalu Lintas di Pasaman Barat, 291 Korban Luka-luka
-
Pengungsi Banjir Bandang Maninjau Agam 428 Orang, Jalan Provinsi Putus Total!