SuaraSumbar.id - Jajaran Satres Narkoba Polres Solok meringkus pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu di sebuah rumah di kawasan Jorong Kandang Jambu, Nagari Koto Anau, Kecamatan Lembang Jaya, Kabupaten Solok, Sumatera Barat (Sumbar).
Tersangka berinisial IO (40), warga asal Nagari Cupak, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok. Ia diduga pengedar sabu karena dari tangannya ditemukan puluhan paket sabu-sabu siap edar hingga timbangan digital.
Kasat Narkoba Polres Solok, Iptu Oon Kurnia Ilahi mengatakan, pelaku diciduk pada Senin (25/3/2024) sore. Penangkapan pelaku berawal dari laporan masyarakat yang mengaku resah dengan ulahnya yang kerap bertransaksi narkoba.
Setelah mendapatkan informasi, Oon memerintahkan anggotanya untuk melakukan penelusuran terkait peredaran narkoba tersebut. "Pelaku kami tangkap di kediamannya," kata Oon, Selasa (26/3/2024).
Usai mengamankan pelaku, petugas menggeledah rumah tersebut. Alhasil, ditemukan sebanyak 25 paket sabu siap edar, 1 timbangan digital hingga 7 pack plastik klem bening.
"Semua barang bukti kami temukan di kamar dekat tersangka diamankan," katanya.
Saat ini, pelaku telah meringkuk di sel tahanan Polres Solok di Arosuka. Atas perbuatannya, ia dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) dan Pasal 112 ayat (1) UU No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
Berita Terkait
-
Polisi Tangkap Dua Pengedar Sabu di Bekasi, Simpan Paket 1 Kg dalam Bungkus Teh
-
Pengedar Sabu Jaringan Malaysia Diringkus, Puluhan Kilogram Barang Haram Disita
-
Mengaku Sebulan Beropeasi, Pengedar Selfie dengan 20 Poket Sabu Siap Edar Diringkus Polisi
-
Ditangkap Warga saat Edarkan Sabu, DP Resmi Tersangka dan Terancam Dibui Seumur Hidup
-
Akhir Tragedi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, AKP Dadang Resmi Dipecat
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji
-
Perempuan Bandar Sabu di Padang Diringkus Polisi, Sedia Paket Hemat Rp 50 Ribu!