SuaraSumbar.id - Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY bersama calon presiden Prabowo Subianto mengunjungi Provinsi Nangroe Aceh Darussalam, Selasa (26/12/2023) lalu.
Kunjungan SBY dan Prabowo ke Aceh ini dalam rangka memperingati 19 tahun tsunami di Serambi Mekkah. Salah satu lokasi yang dikunjungi keduanya adalah Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh.
Ada momen menarik kala SBY dan Prabowo berada di Masjid Raya Baiturrahman. Saat itu kehadiran mereka disambut antusias pengunjung.
Para pengunjung ingin bersalaman dan mengambil foto bersama SBY dan Prabowo. Di tengah pelataran Masjid Baiturrahman, Prabowo foto berdua dengan SBY.
Baca Juga: Ustaz Hilmi Firdausi Puji Desak Anies, Netizen: Tapi Ajang Mendiskreditkan Calon Lain
"Foto berkah," kata SBY.
Setelah itu, SBY memanggil Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY dan eks Panglima GAM yang kini menjadi Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Aceh Prabowo-Gibran, Muzakir Manaf, untuk foto bersama.
Dalam video yang beredar luas di media sosial, keempat tokoh ini berdiri di pelataran masjid lalu para wartawan mengabadikan fotonya.
"Demi masa depan," ujar SBY di hadapan para wartawan. Para pewarta lalu menjawab serempak dengan mengatakan amin. Sementara SBY langsung menyahut, "Qobul".
Diduga SBY tidak mau mengatakan amin sebab dalam musim Pilpres kali ini, AMIN adalah akronim dari pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
Sementara SBY adalah pendukung paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Momen SBY ogah menyebut kata amin ini menjadi perbincangan di media sosial.
"Group qobul...di aceh...sholat aja 2 jari," ujar netizen.
"Gini amat nasib SBY sekarang yakk, Qobal qobul qobal qobul, kyak tim hore 02 aja yg takut bilang Amin, pdhal mantan Presiden," tutur netizen lain.
"salutt sama esbeyee,,, bener bener konsisten dukung prabowo,,yg lain pada amin dia mah ttp qobull," tulis netizen berbeda.
Berita Terkait
-
Ustaz Hilmi Firdausi Puji Desak Anies, Netizen: Tapi Ajang Mendiskreditkan Calon Lain
-
Profil Nurindra Charismiadji Jubir Timnas AMIN Terlibat TPPU, Lepas Gaji Rp 500 Juta di AS demi Tanah Air
-
Wajah Anies Baswedan Kena Pukul di Tengah Kerumunan, Sikap Netizen Pro Kontra
-
Jadwal Kampanye Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Hari Ini di Jawa Timur
-
Jarang Unggul Dalam Survei Pilpres, AMIN: Hasil Internal, Surveinya Cukup Objektif
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
- Tristan Gooijer: Aku Siap Jalani Proses!
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
Khutbah Nikah Berbuntut Demo, Warga Batu Taba Agam Desak Penghulu Diberhentikan: Kami Difitnah Fasik
-
Semen Padang FC Masih Berburu Pemain Baru? Ini Penjelasan Manajemen Kabau Sirah
-
Kapan 3 Sekolah Rakyat di Sumbar Beroperasi? Ini Penjelasan Dinas Sosial
-
7 Link DANA Kaget Asli Terbaru, Klaim Saldo Gratismu Sekarang Juga!
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026