SuaraSumbar.id - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti merespons salah satu janji calon presiden atau capres nomor urut 1 Anies Baswedan.
Susi Pudjiastuti menyoroti janji kampanye Anies Baswedan tentang penyaluran pupuk bagi petani yang selama menjadi persoalan klasik.
Tanggapan Susi Pudjiastuti ini dituangkan dalam cuitan di platform X saat mengomentari berita tentang janji Anies Baswedan terhadap para petani.
Di berita itu, ditulis Anies Baswedan berjanji pupuk subsidi akan diantar langsung ke rumah para petani jika terpilih menjadi Presiden RI.
Baca Juga: Kisah RM Abah Pantura yang Dikunjungi Anies Baswedan, Dulu Jaya Kini Merana
Susi Pudjiastuti setuju terhadap janji Anies Baswedan itu. Tapi pemilik Maskapai Susi Air itu memberi catatan agar pelaksanaannya tepat sasaran.
Menurut Susi, program mengantar langsung pupuk subsidi ke rumah para petani bisa tepat sasaran asal tidak dibentuk lembaga-lembaga baru.
"Asal pelaksanaannya nanti tidak diadakan dengan pokja, satgas, tim tim bentukan yang ujungnya petani beneran nggak dapat," ujar Susi Pudjiastuti.
Janji Anies mengenai penyaluran pupuk subsidi ini diucapkan saat capres nomor urut 1 itu bertemu para petani bawang merah di Brebes, Jawa Tengah, Sabtu (23/12/2023) lalu.
Pada pertemuan itu, para petani bawang merah mengeluhkan susahnya mendapat pupuk subsidi dan penjualan hasil panen yang tidak ada kepastian harga.
Baca Juga: Debat Berlangsung Malam Ini, Penampilan Para Cawapres Curi Perhatian
"Kita permudah penyaluran pupuk subsidi dengan diantar langsung ke rumah petani. Kita juga jamin ketersediaan pupuk subsidi," kata Anies.
Berita Terkait
-
5 Tempat Wisata Eksotis di Pangandaran, Eks Menteri Susi Singgung Harta Tiket Masuk
-
Eks Menteri Susi Pudjiastuti Kritik Pungli di Lokasi Wisata Bikin Sepi Pengunjung: Menyedihkan!
-
Sentilan Menohok Susi Pudjiastuti soal Anjloknya Pengunjung Kebun Raya Cibodas Gegara Karcis
-
Petani NTB Nikmati Kemudahan Akses Pupuk Subsidi: Jelang Musim Tanam April Bisa Tebus Lebih Ringkas
-
Makna Gaun Pernikahan Mutiara Baswedan Rancangan Didit Hediprasetyo, Prabowo Spill Tak Dibayar
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!