SuaraSumbar.id - Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) Regional Payakumbuh, Sumatera Barat (Sumbar), ditutup sementara. TPA itu tidak bisa digunakan akibat diterjang longsor pada Rabu (20/12) dini hari.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sumbar, Asben Hendri mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan kapan TPAS regional itu bisa berfungsi kembali karena bak penampungan sampah yang longsor tidak bisa menampung sampah.
"Kita sudah informasikan hal ini kepada kabupaten dan kota yang biasa memanfaatkan TPAS Regional Payakumbuh," katanya, dikutip dari Antara, Jumat (22/12/2023).
saat ini, ia tengah berkoordinasi dengan semua pihak untuk bisa secepatnya memperbaiki TPAS Regional itu agar bisa difungsikan kembali.
Sementara itu Kepala UPTD Regional Persampahan Payakumbuh Desrizal menyebutkan longsornya TPAS Regional Payakumbuh di Taratak Padang Karambia, Kecamatan Payakumbuh Selatan, Rabu (20/12) dini hari itu diduga akibat tingginya intensitas hujan di daerah itu sejak seminggu terakhir.
“Kejadian (longsor) terjadi pada Rabu dinihari sekitar pukul 01.00 akibat intensitas hujan yang turun tinggi sejak beberapa hari terakhir. Kita sudah berupaya menata dengan baik, namun longsor di luar perkiraan,” katanya.
Selain bak penampungan sampah yang longsor, jalan menuju TPAS Regional Payakumbuh juga terban sehingga sulit untuk dilalui kendaraan.
Akibatnya lahan pertanian warga di sekitar TPA tersebut tertimbun sampah. Longsor yang terjadi juga mengakibatkan jalan di lokasi TPA terban.
Sebanyak empat hektare lahan pertanian masyarakat juga terimbas karena tertimbun material tanah dan sampah yang longsor dari TPAS Regional Payakumbuh.
TPAS Regional Payakumbuh biasanya menampung 200 hingga 250 ton sampah per hari dari empat kabupaten dan kota masing-masing Kota Payakumbuh, Bukittinggi, Kabupaten Limapuluh Kota dan Agam. (Antara)
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
Menaker Yassierli Berduka, Sang Ayah Wafat dan Dimakamkan di Tanah Datar
-
Syamsuar Ahmad, Ayah Menaker Yassierli dan Pendidik Senior, Tutup Usia di Padang
-
Sumatera Barat Masuk Daerah Prioritas Pengembangan Ekonomi Kreatif Nasional, Cuma 12 Provinsi di Indonesia!
-
Cara Pemprov Sumbar Antisipasi Banjir Lahar Dingin Gunung Marapi
-
Pertanda Erupsi? Hewan Turun dari Gunung Marapi, Warga Dihantui Bayang-bayang Letusan