SuaraSumbar.id - Kecelakaan beruntun terjadi di kawasan Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (28/10/2023). Beruntung, peristiwa yang melibatkan 7 unit kendaraan itu tidak menelan korban jiwa.
Tujuh kendaraan terlibat kecelakaan yakni satu unit bus nopol Z 7506 GZ, Toyota Avanza BA 1428 HD, Suzuki Karimun BA 1124 OW, Jeep BA 1987 IL, Toyota Agya BA 1940 QW, Jeep BM 1059 KD dan Pickup BA 8393 KM.
Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon mengatakan, kecelakaan bermula saat bus Z 7506 GZ datang dari arah Solok menuju Padang.
"Sesampainya di TKP, bus menabrak pickup yang berada di depannya. Kendaraan itu datang dari arah yang sama," tuturnya.
Selanjutnya, mobil pickup menabrak minibus BA 1428 HD yang berada di depannya. Kemudian, minibus juga menabrak mobil lain yang juga datang dari arah yang sama.
"Kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun itu kemudian menabrak tiga mobil, yakni mobil Jeep, Minibus dan Jeep datang dari arah berlawanan,” katanya.
Kecelakaan beruntun itu menyebabkan Sitinjau Lauik macet. Sejumlah mobil yang terlibat mengalami rusak ringan hingga parah. "Kerugian ditaksir sekitar Rp 500 juta," katanya.
Dari video yang beredar, tampak bus yang terlibat mengalami ringsek parah di bagian depan. Sementara itu, ada juga mobil yang terlibat masuk selokan dengan posisi rebah kuda.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Curug Serang, 5 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
Berita Terkait
-
Kecelakaan Beruntun di Sitinjau Lauik, Sejumlah Mobil Ringsek
-
Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik Mulai 19 Desember 2023, Jokowi Letakkan Batu Pertama?
-
Bahas Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik, Mahyeldi Sebut Jokowi ke Sumbar Lagi Akhir 2023
-
Jokowi ke Sumbar, Mahyeldi Bakal Laporkan Soal Jalan Tol hingga Flyover Sitinjau Lauik
-
Kecelakaan Beruntun di Kota Agung Tanggamus, 1 Pelajar Meninggal Dunia
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
Pilihan
-
Bukan Patrick Kluivert, Ini Pelatih yang akan Gembleng Mauro Ziljstra dalam Waktu Dekat
-
Tewas di Usia Muda, Diogo Jota Baru Menikah 2 Minggu Lalu, Tinggalkan 3 Anak
-
Detik-detik Diogo Jota Tewas, Mobil Hilang Kendali Lalu Terbakar Hebat di Jalan
-
Siapa Diogo Jota? Penyerang Liverpool Baru Meninggal Dunia Sore Ini karena Kecelakaan Maut
-
Indonesia Borong Energi AS Senilai Rp251 Triliun Demi Hindari Tarif Tinggi
Terkini
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik
-
3 Hack Foto Bikin Konten FYP dengan Galaxy S25 Edge
-
Daftar 11 Pemain Baru Semen Padang FC untuk Liga 1 2025/2026, Ronaldo Kwateh Ikut Diboyong!
-
5 Link DANA Kaget Terbaru 1 Juli 2025, Buruan Klaim Saldo Gratismu!