SuaraSumbar.id - Konflik antara Nikita Mirzani dan anak sulungnya, Laura Meizani atau yang lebih dikenal dengan Lolly, kembali memanas dengan keduanya saling lempar keterangan yang menyudutkan satu sama lain.
Puncaknya, Lolly yang bersekolah di Inggris menyatakan tidak ingin pulang ke Indonesia karena mengalami perlakuan buruk dari ibunya.
Lolly mengklaim bahwa dia pernah mengalami hukuman dari Nikita Mirzani dengan cara dikurung di dalam kamar yang terkunci. Pernyataan ini mendapat respons dari Nikita yang membantah keras klaim tersebut.
Melalui tayangan YouTube Melaney Ricardo, dikutip hari Rabu (13/9/2023), Nikita Mirzani menjelaskan sisi ceritanya.
Baca Juga: Nikita Mirzani Lebih Pilih Masuk Geng Menteri Ceria Dibanding Geng Cendol: Takut Nggak Nyaman
Mantan istri dari Antonio Dedola ini membantah telah mengurung Lolly, dan malah mengatakan bahwa tindakan tersebut dilakukan demi melindungi yang lain dari perilaku buruk Lolly.
Nikita mengungkapkan bahwa Lolly memiliki perilaku yang kurang baik terhadap asisten rumah tangga dan guru les pribadinya, yang bahkan pernah mengurung guru lesnya di kamar mandi.
"Enggak sih, Kak, karena dia kalau di depan aku, she's really a nice girl (baik banget). Tapi kalau aku sudah nggak ada, itu semua bisa dimaki," ujar Nikita Mirzani menjelaskan sifat berbeda yang ditunjukkan Lolly ketika ia tidak berada di sekitarnya.
Dalam perbincangan tersebut, Nikita juga mengaku bingung bagaimana menjelaskan situasi sebenarnya tanpa harus membuka aib anaknya.
"Kalau aku menjelaskan, nanti aku dibilang buka aib anak, jadi aku bingung," papar artis yang juga dikenal sebagai bintang film Comic 8 itu.
Baca Juga: Nikita Mirzani Masa Bodoh Jika Musibah Menimpa Lolly: Tinggal Ambil Mayatnya
Pernyataan tersebut menjelaskan mengapa Nikita memilih untuk bungkam terhadap pernyataan Lolly yang terus menyudutkannya. Hingga saat ini, Nikita masih mencari cara terbaik untuk menanggapi klaim anaknya itu tanpa harus membuka aib keluarganya di depan publik.
Konflik ini menambah daftar panjang perselisihan yang terjadi dalam keluarga Nikita Mirzani, mengundang perhatian publik yang terus mengikuti perkembangan kisah keluarga ini dengan berbagai spekulasi dan komentar. Bagaimanapun, masyarakat dihimbau untuk tetap menghargai privasi keluarga Nikita Mirzani dalam menghadapi masalah ini.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Lebih Pilih Masuk Geng Menteri Ceria Dibanding Geng Cendol: Takut Nggak Nyaman
-
Nikita Mirzani Masa Bodoh Jika Musibah Menimpa Lolly: Tinggal Ambil Mayatnya
-
Potret Keakraban Denise Chariesta dengan Denny Sumargo Hingga Nikita Mirzani, Dulu Lengket Kini Kayak Gak Kenal
-
Nikita Mirzani Takut Lolly Cuci Otak Anak Laki-lakinya Jika Pulang ke Indonesia
-
Berseteru dengan Anak Sendiri, Nikita Mirzani Kena Mental: Aku Udah ke Psikolog
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
- Cari Mobil Bekas Matic di Bawah Rp50 Juta? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
7 Link DANA Kaget Asli Terbaru, Klaim Saldo Gratismu Sekarang Juga!
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026
-
Menpora Dito Ariotedjo Dorong Pencak Silat Jadi Daya Tarik Pariwisata Sumbar, Ini Alasannya
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik