SuaraSumbar.id - Kabar tentang retaknya rumah tangga antara pasangan artis Arya Saloka dan Putri Anne kembali mencuat setelah beberapa interaksi Putri Anne di media sosial.
Meskipun keduanya belum secara resmi mengumumkan tentang perceraian mereka, namun beberapa tindakan Putri Anne di TikTok memperkuat dugaan bahwa hubungan keduanya tengah berada di ujung tanduk.
Putri Anne, yang dikenal memiliki akun TikTok @anneofficial18, baru-baru ini membagikan video dirinya sedang menyanyikan lagu 'Your Bones' karya Chelsea Cutler.
Banyak penggemar yang memuji suaranya yang merdu, namun ada juga yang memilih untuk berkomentar soal hubungannya dengan Arya Saloka. Seorang warganet mengatakan, "Suara Anne enak, tapi kenapa Arya gak kuat jadi suaminya."
Baca Juga: Luwes Banget, Putri Anne Enerjik Joget TikTok Tuai Decak Kagum: Nggak Salah Emang Ngefans sama Lu
Menanggapi komentar tersebut, Putri Anne memberikan jawaban yang cukup mengejutkan, "Ya lu tanya aja sama orangnya (Arya Saloka) sis," imbuhnya tanpa menampik dugaan masalah pernikahan tersebut.
Balasan singkat ini tentunya mencuri perhatian dan memicu perbincangan panas di kalangan warganet yang penasaran dengan kondisi rumah tangga mereka.
Bukan hanya itu, dalam komentar lain di akun Threads miliknya, saat salah satu pengguna menyebutnya dengan sebutan "janda", Putri Anne dengan santainya membalas dengan ucapan "Hai."
Hal ini semakin menguatkan dugaan bahwa keduanya mungkin telah mengakhiri hubungan pernikahan mereka.
Hingga saat ini, kedua artis tersebut belum memberikan pernyataan resmi mengenai status hubungan mereka. Namun, berbagai spekulasi dan asumsi terus bermunculan di tengah-tengah masyarakat. Fans berharap yang terbaik untuk keduanya, apapun keputusan yang mereka ambil.
Baca Juga: Putri Anne Sindir Cowok Menyesal Pilih Wanita Lain, Arya Saloka?
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Liburan ke Luar Negeri, Amanda Manopo Pamer Foto Pakai Bikini
-
Putri Anne Diledek Haters Unggah Video Lagi Pole Dance: Lagi Belajar Sirkus Ya
-
Putri Anne Kesal Dihujat Terus Sampai Akun TikTok Kena Suspend: Ngomong Langsung Depan Mukaku
-
Fakta Sayap-Sayap Patah 2: Olivia, Arya Saloka Gantikan Nicholas Saputra?
-
Absen Datang ke Sidang Cerai, Arya Saloka Ternyata Sibuk Promosi Film Baru
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Elkan Baggott Pergi
- 5 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan: Kamera Oke, RAM Besar Baterai Awet
- Selamat Tinggal Miliano Jonathans, Orang dalam PSSI Bongkar Fakta Ini
- Blak-blakan Zarof Ricar Sering Main Kasus, Ungkap Sosok Hakim Agung Pemberi Akses Perkara
- Mengenal Siti Purwanti, Ibu Maxime Bouttier yang Meninggal di Rumah Luna Maya
Pilihan
-
Apes! Ketahuan Jadi Fans Arsenal, Is Eks Vokalis Payung Teduh Diusir dari Stadion PSG
-
Utang Pinjol Masyarakat RI Makin Tinggi, Kini Tembus Rp 80 Triliun
-
Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun
-
Pedagang Menjerit! Harga Kelapa Parut di Solo Naik 100 Persen
-
Modal Asing Cabut Rp 50,72 Triliun dari Pasar Saham RI
Terkini
-
Tragedi Bus ALS di Padang Panjang: Polisi Minta Keterangan Ahli, Sopir Belum Tersangka!
-
3 Link DANA Kaget Terbaru 9 Mei 2025, Siapa Cepat Dapat Saldo Gratis Ratusan Ribu!
-
Kebakaran Gedung FKM Unand Padang: 3 Lantai Ludes, Terbanyak Ruang Kelas dan Kerugian Capai Rp 4 M!
-
Gedung FKM Unand Padang Terbakar, Api Berkobar dari Lantai 1 hingga 3
-
Tragedi Bus ALS Padang Panjang Renggut 12 Nyawa, Gubernur Sumbar Dorong Pembangunan Lajur Penyelamat