SuaraSumbar.id - Sebanyak 12 warga binaan Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Padang bebas dari penjara, Kamis (17/8/2023). Mereka mendapatkan remisi dalam rangka HUT RI ke-78.
"Kami berpesan kepada narapidana yang bebas agar tidak mengulang perbuatan pidana mereka dan bisa memperbaiki diri ke depan," kata Kepala Rutan Kelas II B Padang, Muhammad Mehdi.
Mehdi juga meminta para narapidana yang bebas itu agar berubah menjadi orang lebih berguna dan bermanfaat setelah menghirup udara bebas dan kembali ke lingkungan masyarakat.
Dia menyebutkan, dari 12 narapidana yang bebas tersebut, sembilan orang di antaranya mendapatkan hak Remisi Umum II, sedangkan tiga orang lainnya bebas usai mendapatkan hak pembebasan bersyarat.
Baca Juga: Longsor di Padang, Jalan Sumbar-Bengkulu Lumpuh
Mehdi memastikan pemberian remisi HUT ke-78 Kemerdekaan RI kepada warga binaan itu sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan bebas dari transaksional.
Sementara itu, Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan Padang Muhammad Nanda Gustiko mengatakan total narapidana yang memperoleh pengurangan masa tahana pada HUT ke-78 RI adalah sebanyak 142 orang.
Besaran pemotongan masa hukuman yang diperoleh oleh para narapidana itu pun bervariasi, mulai dari satu bulan hingga paling banyak empat bulan.
Warga binaan yang mendapatkan remisi paling banyak adalah dari kasus narkotika yakni 52 orang, kemudian ada pula warga binaan kasus pencurian sebanyak 32 orang, dan perlindungan anak sebanyak 14 orang.
Jumlah penghuni Rutan Kelas IIB Padang saat ini tercatat sebanyak 806 orang yang terdiri atas tahanan dan narapidana. Demi mengubah diri para warga binaan pemasyarakatan, sejauh ini Rutan Padang menggulirkan berbagai program pembinaan, seperti pesantren, pengelasan, dan pertukangan. (Antara)
Baca Juga: Jelang Hadapi Liga 2 2023, Semen Padang FC Pusatkan Latihan di Jakarta
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Waspada! Status Gunung Marapi di Sumbar Naik ke Level Waspada
-
Ekspor CPO Sumbar Turun Drastis Gegara Gejolak Konflik Dunia? Ini Penjelasan BI
-
73 Persen Perlintasan Kereta Api di Sumbar Ilegal, 20 Ditutup Sepanjang 2024
-
Bukittinggi Dihujani Abu Vulknaik Erupsi Gunung Marapi
-
Simulasi Tsunami di Padang: Lari dari Pantai, Menuju Bypass