SuaraSumbar.id - Semen Padang FC menjadwalkan pemusatan latihan di Jakarta selama sekitar satu pekan, tepatnya pada 17-24 Agustus 2023. Hal ini dilakukan untuk persiapan menghadapi Liga 2.
"Pemusatan latihan ini guna mematangkan persiapan menjelang bergulirnya Liga 2," kata pelatih kepala Semen Padang FC Delfiadri di Padang, Rabu (16/8/2023).
Selama menjalani pemusatan latihan di Jakarta, Semen Padang FC akan melakukan uji coba menghadapi beberapa tim, di antaranya Perserang Serang di Stadion Atang Sutrisna, ASIOP di Training Ground ASIOP, serta Persiba Balikpapan di Stadion Atang Sutrisna pada 23 Agustus.
Tim Semen Padang FC dijadwalkan bertolak ke Jakarta pada Kamis (17/8/2023). Delfiadri menyebut tim berjuluk Kabau Sirah tersebut pada awalnya mempunyai dua opsi lokasi pemusatan latihan yakni di Malaysia dan Jakarta. Namun, manajemen dan tim pelatih memutuskan menggelar pemusatan latihan di Jakarta.
Baca Juga: Semen Padang FC Minta Kepastian Kelanjutan Kompetisi Liga 2
Batalnya Malaysia sebagai lokasi pemusatan latihan dikarenakan Malaysia Super Liga (MSL) hingga kini masih bergulir sehingga tim yang berlaga di kompetisi itu tidak memungkinkan menggelar pertandingan uji coba. Sementara tim-tim di bawah kasta MSL telah dibubarkan.
"Kita pun sudah menggelar latihan selama satu bulan lebih, mulai persiapan awal tim sampai taktikal," jelas dia.
Sebelum bertolak ke Jakarta, tim kebanggaan Ranah Minang tersebut sudah melakukan beberapa kali laga uji coba di Kota Padang dan Kota Payakumbuh.
Delfiadri mengatakan, uji coba tersebut diharapkan memberikan dampak positif bagi tim yang diasuhnya, terlebih tim yang dihadapi dalam laga uji coba tersebut juga akan berkompetisi di Liga 2.
"Kita menginginkan tim semakin matang dan solid. Dari uji coba ini diharapkan bisa melihat kekurangan tim agar jajaran pelatih dan manajemen bisa melakukan evaluasi serta memperbaikinya sebelum Liga 2 resmi digelar," katanya.
Terpisah, CEO Semen Padang FC Win Bernadino mengatakan manajemen telah menekankan kepada tim pelatih bahwa masa persiapan saat ini merupakan waktu pematangan skuad.
"Dalam masa persiapan tim ini kita sampaikan kepada pelatih bahwa manajemen tidak bicara hasil tapi evaluasi," ujarnya.
Menurutnya, hasil pertandingan selama uji coba tidak menjadi tolok ukur utama melainkan lebih ditujukan untuk evaluasi tim. Namun, saat kompetisi dimulai manajemen menargetkan hasil maksimal. (Antara)
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: Persib Diimbangi Semen Padang, Ketakutan Bojan Hodak Jadi Nyata
-
BRI Liga 1: Persib Lebih Diunggulkan, Bojan Hodak Tak Remehkan Semen Padang
-
Buntut Hasil Minor, Semen Padang FC Hentikan Hendri Susilo sebagai Pelatih
-
Semen Padang FC Raih Kemenangan Perdana, Manajemen Evaluasi Kinerja Pelatih
-
BRI Liga 1: Perbaiki Komunikasi, PSS Sleman Bangkit dari Dasar Klasemen?
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Polres Pariaman Ungkap Pemilik Ganja 11,7 Kilogram, Pelaku Ternyata Narapidana Narkoba
-
Rendang Diusulkan Jadi Warisan Budaya UNESCO, Ini Kata Kementerian Kebudayaan
-
Kantor MUI Sumbar Dibangun di Kawasan Masjid Syekh Khatib Al Minangkabawi, Bangunan 5 Lantai Senilai Rp 24 Miliar
-
Plt Gubernur Sumbar Soroti Daerah Rawan Konflik di Pilkada 2024: Bisa Menghambat Pemilihan!
-
Pria Lansia Tewas Usai Terseret Arus Sungai di Kota Padang