SuaraSumbar.id - Bus Mutia Putri Mulia (MPM) masuk jurang Panorama II, kawasan Sitinjau Lauik, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Minggu (17/7/2023) malam.
Beruntung, tidak ada yang meninggal dalam peristiwa itu. Namun, sopir dan 13 penumpang lainnya mengalami luka ringan.
"Semuanya selamat. Sopir dan penumpang telah menjalani perawatan Semen Padang Hospital (SPH)," kata Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon, Senin (17/7/2023).
Lija menjelaskan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 21.00 WIB di Kelok S Jalan Lintas Padang-Solok. Bus datang dari arah Solok dengan kecepatan tinggi diduga karena rem blong.
Sopir bus, Hendra Fianto, mengaku telah berusaha mengendalikan laju bus. Sayangnya, karena rem bus tidak berfungsi, ia pun berinisiatif membanting stir ke arah kanan.
"Bus melaju dalam keadaan kencang tanpa terkendali hingga terbalik dan masuk jurang sejauh 10 meter," katanya.
Pasca kecelakaan, satu-persatu penumpang di bawa ke rumah SPH menggunakan mobil ambulance setelah berhasil di keluarkan dari dalam bus.
"Kabar yang saya terima, seluruh penumpang saat ini sudah pulang ke rumah masing-masing setelah menjalani perawatan," ungkapnya.
Para korban yang di bawa ke Semen Padang Hospital yakni Bella Septiara Mastura, Yudi Nofrion, Fika Novita Sari (27), Solihat, Nur Rinaldi, Arheta Taiba Almira, Firman (23), Aldi, (42), R. Leni (43), Joni Eka Saputra, (29), Adzan Basira Goyda Jovi, (1), Dodi Noprizal, (19) dan Elka Sepiana, (8).
Baca Juga: Simpang Siur Biang Kerok Insiden Bus Guci Tegal: Benarkah Gegara Bocah Tarik Handrem?
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Soal Proyek Pembangunan Flyover Sitinjau Lauik, Komisi V DPR RI: Paling Lambat 2024
-
Bus Putra Raflesia Masuk Jurang Di Lahat Sumsel, Seluruh Penumpang Selamat
-
Truk Patah As di Pendakian Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Macet Total
-
Haru, Anak Ungkap Firasat Sebelum Ayah Tewas Kecelakaan Bus Peziarah di Guci
-
Korban Kecelakaan Bus di Wisata Guci Tegal Dijamin Dapat Santunan Perawatan dan Kematian
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Holding Ultra Mikro BRI Salurkan Pembiayaan Rp632 Triliun kepada 34,5 Juta Debitur
-
Benarkah Otak Lelah Bisa Simpan Memori Lebih Baik? Ini Penjelasannya
-
15 Personel Polri Terdampak Putusan MK yang Larang Polisi Aktif di Jabatan Sipil, Mayoritas Jenderal
-
Polisi Bukittinggi Ringkus Pengirim Kerupuk Sanjai Berisi Sabu, Modusnya Terungkap dalam 12 Jam
-
CEK FAKTA: Menkeu Purbaya Jebloskan Luhut ke Penjara, Benarkah?