SuaraSumbar.id - Kabar perpisahan antara Fadly Faisal dan Rebecca Klopper, atau lebih akrab disebut Becca, sedang menjadi pembicaraan hangat.
Isu tersebut berawal dari aksi Becca yang menghapus nama Fadly dari bio Instagramnya. Sebelumnya, nama Fadly Faisal selalu muncul di bio Instagram milik Becca.
Penghapusan nama Fadly dari bio Instagram Becca ini tentu saja memicu berbagai pertanyaan seputar status hubungan mereka.
Namun, terlepas dari keriuhan tersebut, terungkap bahwa adik dari almarhum Bibi Andriansyah itu masih menyimpan foto Becca di ponselnya.
Baca Juga: Fadly Faisal Masih Pakai Walpaper Rebecca Klopper, Tak Jadi Putus?
Hal ini terbuka berkat unggahan dari sebuah akun gosip di Instagram. Dalam unggahan tersebut, tampak Fadly sedang berpose sambil menikmati makanannya.
Yang menarik adalah cara Fadly yang tampak berusaha menutupi wallpaper ponselnya dengan tangan.
Namun, netizen yang tajam segera menduga bahwa foto di wallpaper ponsel Fadly adalah potret dirinya bersama Rebecca Klopper.
Sontak saja, penampakan Rebecca Klopper di ponsel Fadly ini langsung menjadi sorotan dan mendapat beragam tanggapan dari netizen.
Beberapa netizen bahkan merasa bahwa keduanya masih berpacaran dan hanya sedang menunggu isu perpisahan mereda.
Baca Juga: Diisukan Putus Gegara Video Syur Pacarnya, Fadly Faisal Masih Pajang Foto Rebecca Klopper
Seorang netizen berkomentar, "Menurut saya mereka masih pacaran, cuma nunggu isu meredam saja makanya jaga jarak untuk sementara waktu," dikutip hari Rabu (28/6/2023).
Sementara itu, ada pula yang beranggapan bahwa ini hanya gimmick.
"Paling gimmick, sengaja biar heboh gosip putus, lalu semua orang lupa tentang video mereka," tulis akun lain.
Selain itu, ada juga yang berpendapat bahwa keduanya belum putus.
"Kayaknya tidak putus deh, Rebecca kan lagi sibuk mau ada proyek film, bukan sih?" timpal netizen lainnya.
Sampai saat ini, belum ada konfirmasi langsung dari Fadly atau Rebecca terkait status hubungan mereka.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Istri Frans Faisal Hamil Anak Pertama, Beda Reaksi Fadly Faisal dan Fuji
-
Di-unfollow Jennifer Coppen, Konten Aisar Khaled Pamer Celana Dalam Bikin Ilfeel
-
Momen Fuji Ajari Shin Tae Yong Velocity Viral, Awalnya Dikenalin Verrell Bramastya
-
Heboh Fuji TikTokan Bareng Verrell Bramasta dan Shin Tae Yong: Ada Aja Gebrakannya!
-
Nonton Timnas Bareng, Fuji dan Verrell Bramasta Double Date dengan Fadly Faisal dan Maudy Effrosina
Tag
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
-
IHSG Hari Ini Anjlok Parah, Prabowo Mengaku Tidak Takut Hingga Singgung Judi
-
Kopicek: Ketika Komunitas Mata Hati Mengubah Stigma Tunanetra Melalui Kopi
-
IHSG Bergejolak, Prabowo Sesumbar: Saya Tidak Takut dengan Pasar Modal
Terkini
-
Kronologi Balita 3 Tahun Hanyut di Sungai Kota Padang, Jasad Ditemukan 600 Meter dari Lokasi Mandi!
-
Detik-detik Petugas Keamanan Objek Wisata Bukittinggi Ngamuk dan Tembakan Air Gun, Gaji Jadi Pemicu!
-
BPBD Sumbar Ungkap Penyebab Banjir Rendam Puluhan Rumah di Pesisir Selatan: Sedimen Sungai Menumpuk!
-
Pembunuhan Sadis Seorang Pria di Pesisir Selatan: Tubuh Digergaji, Dicor dalam Bak Mandi Sejak 2023!
-
Harga Tiket Pesawat Padang-Jakarta Tembus Rp 10 Jutaan, ke Malaysia Hanya Rp 1,4 Juta