SuaraSumbar.id - Bencana tanah longsor dilaporkan menewaskan seorang warga Palupuh, Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar). Bencana alam itu terjadi pada Rabu (3/5/2023) pagi.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Agam, Bambang Warsito, mengatakan korban bernama Fitriati (55). Ia terjebak di dalam rumah ketika longsoran tanah menimpa rumahnya yang berada di Jorong Muaro Batu Gadang, Nagari Koto Rantang, Kecamatan Palupuh.
"Korban sempat terjebak, kemudian dievakuasi oleh warga setempat dan petugas. Korban terseret material longsoran hingga terkurung di bagian kamar mandi," kata Bambang.
Dia mengatakan bahwa korban meninggal dunia dalam perjalanan menuju ke rumah sakit.
Bambang mengatakan bahwa BPBD berkoordinasi dengan aparat pemerintah kecamatan dan nagari dalam menangani dampak tanah longsor di daerah yang berada di jalur lintas Sumatera Barat-Riau tersebut.
Dia mengimbau warga mewaspadai kemungkinan terjadi bencana alam saat hujan deras turun dalam waktu lama. (Antara)
Berita Terkait
-
15 Hektare Sawah di Agam Direndam Banjir dan Pipa Air Terputus
-
BMKG: Gempa Hari ini Barat Daya Agam Sumatera Barat, Segini Besaran Magnitudonya
-
Produksi Ikan di Agam Berkurang Gegara Air Danau Maninjau Tercemar
-
Link Nonton Hi, Ust Agam! Webseries Ramadhan yang Viral di TikTok
-
Perantau Agam Akan Pulang Basamo di Lebaran 2023, Ini 3 Lokasi Penyambutannya
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Penumpang Rekam Video Jatuhnya Pesawat ATR 42-500, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesawat Raksasa Rusia Bawa Bantuan ke Aceh, Benarkah?
-
Rutan Padang Gagalkan Penyelundupan Gawai, Disembunyikan Pengunjung Wanita di Pakaian Dalam
-
Hambatan Logistik Ancam Ekonomi Daerah, Pelindo Teluk Bayur Didesak Revitalisasi Alat Bongkar Muat
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional