Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Rabu, 12 April 2023 | 13:10 WIB
Ilustrasi wanita. [Dok.Pixabay]

SuaraSumbar.id - Polisi mengaku mengalami kesulitan untuk mengidentifikasi para pelaku dugaan persekusi dua wanita pemandu karaoke kafe di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat (Sumbar). Diketahui, korban diarak dan diceburkan ke laut hingga ditelanjangi.

Kapolsek Lengayang, Iptu Gusmanto mengatakan, penyelidikan kasus masih terus dilakukan. Saksi dan korban telah diperiksa.

Namun, kata Gusmanto, korban tidak mengetahui ciri-ciri pelaku. Saat kejadian warga ramai dan malam hari.

"Ketika penertiban (kafe) ada sekitar 300 warga, banyak orang ini memang banyak tindakan jadi tidak terkontrol," ujar Gusmanto, Rabu (12/4/2023).

Baca Juga: Hilang 3 Hari, Mayat Bocah Perempuan Berseragam Sekolah Mengapung di Pantai Pesisir Selatan

"Perempuan yang menjadi korban ini tentu tidak bisa memastikan dan menjelaskan (pelaku) secara maksimal. Karena ramai," sambungnya.

Gusmanto menegaskan, pihak kepolisian terus berupaya semaksimal mungkin mencari informasi identitas pelaku. Termasuk yang memvideokan dan menyebarkan.

"Ini juga termasuk terkait penyebaran video. Saksi sama korban yang kami periksa kemarin itu ada empat orang. Kami mohon bersabar terkait mencari identitas pelaku," kata dia.

Kontributor: Saptra S

Baca Juga: Bocah 12 Tahun Tenggelam Saat Mandi-mandi di Pantai Sri Dano Pesisir Selatan

Load More