SuaraSumbar.id - Festival Keragaman Kopi bakal berlangsung di Agamjua Art and Culture Kafe di Kota Payakumbuh, Sumatera Barat (Sumbar). Helat yang ditaja Dinas Perindag Sumbar itu akan berlangsung pada 10-13 Desember 2022.
Sejak dua hari lalu, tenda-tenda sudah didirikan. Agamjua Art and Culture Kafe bersolek sedemikian rupa.
Kepala Dinas Perindag Sumbar, Asben Hendri mengatakan, empat hari ke depan, festival akan diisi lomba ujicoba cita rasa, pameeran kopi, kuliner dan kerajinan serta talkshow.
Untuk lomba uji coba, Disperindag Sumbar sudah menyediakan ratusan booth untuk peserta. “Seratus lebih barista muda akan mengikuti lomba ini,“ ujar Asben Hendri, Jumat (9/12/2022).
Para pemenang nantinya akan mendapatkan total hadiah puluhan juta. “Juri juga disediakan yang profesional," katanya.
Sementara itu, Ketua DPRD Sumbar, Supardi menyatakan, kopi dari Minangkabau tidak kalah hebat.
“Ada peserta yang masih memakai kopi saat ditanam zaman Belanda. Ia hanya mengubah sedikit rasa dan menang. Saya menyaksikannya di Jakarta,” ujar Supardi.
Menurut politikus Gerindra itu, kopi ikut mengubah sejarah Minangkabau. Dari kopi, perekonomian penduduk sebelum kolonial membaik.
Para Alim Ulama berkali naik haji karena perkebunan kopi hamper tumbuh di setiap sudut Sumatera Barat.
Baca Juga: Anggaran Rp 2,1 Miliar Disiapkan Dinsos Payakumbuh untuk BLT BBM
“Bersama emas dan akasia, kopi tumbuh menjadi tiga serangkai yang memakmurkan sumatera. Ini yang mengubah sejarah,” ujarnya.
Kegiatan ini sudah berlangsung sebelumnya dengan workshop Barista. Kegiatan berlangsung di Hotel Mangkuto pada 4-7 Desember. 44 barista mendalami ilmu kopi dari beberapa instruktur. “Kegiatan ini penting untuk pengetahuan para barista pemula,” ujar Yoga Pratama, seorang peserta.
Berita Terkait
-
Mimpi Payakumbuh Menuju Smart City, Ketua DPRD Sumbar: Berdayakan Guru Membangun Kota
-
Kecewa ASN Terlambat Masuk Kerja, Pj Wali Kota Payakumbuh Sebut Sejumlah Kantor OPD Tak Terurus
-
Payakumbuh Poetry Festival 2022 Segera Ditabuh, Diramaikan Ragam Pertunjukan Puisi hingga Syair Sufi Surau Minangkabau
-
22 Anak Alami Gagal Ginjal Akut Misterius di Sumbar, Temuan Terbanyak dari Payakumbuh
-
40 Pelajar Lolos Seleksi Lomba Bercerita se Sumatera Barat, Karya Tulis Cerita Rakyat Dibacakan Sendiri
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Kejari Padang Geledah PT BIP, Bongkar Kasus Dugaan Penyimpangan Fasilitas Kredit Modal Kerja!
-
CEK FAKTA: Prabowo Subianto Setujui Aceh Berdiri Sendiri, Benarkah?
-
Berapa Lama Operasi Zebra Singgalang 2025? Polresta Bukittinggi Turunkan 115 Personel Gabungan
-
Sumbar Kembali Ekspor Gambir ke India, Permintaan Global Mulai Pulih?
-
Holding Ultra Mikro BRI Salurkan Pembiayaan Rp632 Triliun kepada 34,5 Juta Debitur