SuaraSumbar.id - Satu orang dilaporkan tewas dalam kecelakaan truk colt diesel logistik cargo di Jalan Lintas Payakumbuh-Bukittinggi, tepatnya di depan Pasar Piladang, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat (Sumbar), Kamis (24/11/2022).
Truk cargo itu menabrak satu rumah warga yang berada di pinggir jalan. Belum diketahui apakah korban meninggal tersebut merupakan pemilik rumah.
Kasat Lantas Polres Payakumbuh, Iptu Anggy Prasetiyo menyebutkan, korban meninggal merupakan seorang perempuan. Pihaknya sampai saat ini masih berada di lokasi kejadian.
"Kami masih mengumpulkan bahan dan keterangan. Kami masih di TKP," kata Anggy dihubungi SuaraSumbar.id, Kamis (24/11/2022).
Anggy belum bisa membeberkan kronologi kejadian kecelakaan. Setelah data lengkap, informasi ini akan segera disampaikan kepada awak media.
"Nanti kalau sudah lengkap pengumpulan data, kami sampaikan," ungkapnya.
Truk colt diesel logistik berwarna oranye itu bernopol BM 9142 JU. Disinyalir kendaraan milik perusahaan Indah Cargo, hal ini dibuktikan dengan tulisan yang ada di truk.
Salah seorang warga yang berada di lokasi kejadian, Sy Ridwan mengungkapkan, truk membuat hancur bagian ruang tamu rumah warga tersebut. Bagian depan truk masuk hingga ke dalam.
"Sepengetahuan saya truk ini datang dari arah Bukittinggi ke Payakumbuh. Rumah hancur di bagian ruang tamu," ujar Ridwan kepada SuaraSumbar.id
Baca Juga: Irjen Teddy Minahasa Bantah Dirinya Terkait Narkoba di Rumah Eks Kapolres Bukittinggi
Ridwan mengungkapkan, kecelakaan sempat membuat kondisi jalan lintas di lokasi kejadian macet. Hal ini disebabkan karena berada persis di Pasar Piladang.
"Korban tadi langsung dibawa ke rumah sakit. Di sini tadi hujan dan jalanan cukup licin," pungkasnya.
Kontributor: Saptra S
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Semen Padang FC vs PSM Makassar, Juku Eja Terancam Tampil Pincang di Parepare
-
Kapan Sidang Isbat Awal Ramadhan 2026? Ini Penjelasannya
-
5 Merk Lipstik Lokal Murah, Tahan Saat Makan dan Minum
-
10 Sunscreen Terbaik Lawan Flek Hitam, Wajah Cerah Alami
-
Jalur Lembah Anai Ditarget Buka 24 Jam Saat Libur Lebaran 2026