SuaraSumbar.id - Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy mengatakan bahwa pembebasan lahan untuk pembangunan jalan tol di Sumbar telah menunjukkan hasil signifikan. Target pembangunan jalan tol seksi Sicincin-Bukittinggi akan dimulai tahun depan.
"Setelah rapat di Kantor Staf Presiden di Istana bersama bapak Bupati Padang Pariaman dan tim sudah menunjukan hasil dan progres yang sangat signifikan. Permasalahan tentang pembebasan lahan pun sudah mulai terurai," katanya, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Rabu (23/11/2022).
Audy menargetkan permasalahan pembebasan lahan seksi Padang-Sicincin rampung hingga akhir tahun 2022.
"Insya Allah kita akan selesaikan pembebasan lahan hingga akhir tahun ini. Pembebasan dibantu Walinagari dan Wali Korong dalam urusan administrasinya, jadi kita targetkan rampung 100 persen akhir tahun ini, biar nanti trase kedua seksi Sicincin - Bukittinggi bisa dilanjutkan," terangnya.
Menurut Audy, pembebasan lahan sudah mencapai 88,67 persen. Ini sudah meningkat signifikan dari pembebasan lahan tahap awal yang mencapai 30 persen.
Audy berharap urusan pembebasan lahan seksi Padang - Sicincin dapat selesai sesuai target agar pembebasan lahan seksi Sicincin - Bukittinggi bisa dimulai pada tahun 2023.
"Harapan kita pembangunan bisa dimulai tahun depan, kita juga berharap pemerintah pusat menyediakan alokasi untuk seksi Sicincin-Bukittinggi, karena untuk Padang-Sicincin sudah di ujung ya, problem yang dulu sudah bisa diatasi, mudah-mudahan nantinya tidak ada lagi masalah," jelasnya.
Berita Terkait
-
Jadi Duta Nasi Padang, YouTuber Arief Muhammad Bakal Bangun Rumah Makan Padang di Seluruh Indonesia
-
YouTuber Arief Muhammad Bertemu 2 Kepala Daerah di Sumbar, Warganet: Wali Kota Sudah, Bupati Sudah, Tinggal Wagub
-
Penuhi Panggilan Wagub Sumbar, YouTuber Arief Muhammad Akhirnya Bertolak ke Padang
-
Pembebasan Lahan Tol Padang-Pekanbaru Seksi I Ditarget Rampung Juli 2022
-
Wagub Sumbar Tunjuk Arief Muhammad Jadi Duta Nasi Padang, Ditantang Buka Rumah Makan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Pascabanjir Aceh Tamiang: Santri Darul Mukhlisin Siap Kembali ke Sekolah Berkat Kementerian PU
-
Jalan Nasional Aceh Tamiang Dikebut Pulih, Tim Kementerian PU Kerja Lembur Siang-Malam
-
Jalan Nasional MedanAceh Tamiang Kembali Pulih, Aktivitas Warga Mulai Bangkit Usai Banjir Bandang
-
Jembatan Krueng Tamiang Akhirnya Dibuka, Arus Lalu Lintas Aceh Tamiang Kembali Bergerak Lancar
-
Jalur Vital MedanAceh Tamiang Akhirnya Normal Lagi, Warga Bahagia: Kami Bisa Jualan Lagi!