SuaraSumbar.id - Korban terakhir yang tertimbun longsor galian tanah di Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), akhirnya ditemukan tim gabungan.
Korban bernama Doni (32), ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Tragisnya, kepala korban berpisah dari badan karena terkena alat berat.
"Baru ditemukan. Kondisi pada saat evakuasi (proses pencarian) kepala terkena alat berat, jadi lepas kepalanya. Baru ketahuan jenazah korban," kata Kapolres Agam, AKBP Ferry Ferdian kepada SuaraSumbar.id, Rabu (9/11/2022).
Ferry mengungkapkan, saat terjadi longsor korban sempat terseret dari titik awal bekerja. Kemudian material longsor menimbun korban.
Baca Juga: Pemkot Bogor Siapkan Lahan Untuk Warga di Daerah Rawan Bencana
"Korban terseret, kalau dalam tertimbunnya tidak begitu dalam, hanya sekitar tiga meter," ungkapnya.
Dengan ditemukannya korban terkahir, maka total korban yang meninggal dalam kejadian ini sebanyak tiga orang. Sementara satu orang lagi berhasil selamat bernama Fauzan (22).
Sedangkan korban meninggal adalah Isup (35), Agung Sanjaya (25) dan Doni (32). Para korban tertimbun longsor pada Selasa (8/11/2022) sekitar pukul 15.30 WIB.
Saat itu, mereka diketahui sedang beraksi melakukan penggalian tanah di lokasi kejadian. Namun tiba-tiba tebing mengalami longsor hingga menimbun para korban.
Kontributor: Saptra S
Baca Juga: Rumah Lipat untuk Pengungsi: Cuma Butuh Waktu 5 Jam, Ini Hasilnya!
Berita Terkait
-
Evakuasi Korban Terdampak Meletusnya Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Korban Banjir Dahsyat Spanyol Kembali Bertambah, 211 Orang Meninggal Dunia
-
Badai Trami dan Kong-Rey Tewaskan 125 Jiwa di Filipina, Jutaan Orang Terdampak
-
Tragedi Topan Trami Filipina: Korban Tewas Tembus 100, Puluhan Masih Hilang
-
Badai Milton Telan 17 Korban Jiwa di Florida, Jutaan Orang Tanpa Listrik!
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kakak-Adik Nia Kurnia Sari Perankan Sahabat di Film Tragedi Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
-
Harga Cabai Rawit Anjlok di Solok Selatan, Kini Cuma Rp21 Ribu per Kilogram
-
Aditya Gumay Garap Film Nia Kurnia Sari, Kisah Nyata Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Dibunuh
-
SMA 12 Padang Disegel? Klarifikasi Dinas Pendidikan dan Anak Nagari Nanggalo
-
Lalin Sumbar-Riau Lumpuh! Truk Terbalik di Jembatan Tanjung Alai