SuaraSumbar.id - Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) akan membuat kehidupan rumah tangga tidak harmonis, bahkan bisa berujung dengan perceraian.
Seorang pria membagikan kisahnya yang mengalami KDRT dari sang istri. Dia mengaku bingung harus berbuat apa ketika sang istri mulai bertindak kasar.
"Saat ini usiaku 48 tahun dan istriku lebih muda 2 tahun dariku. Kami berdua pernah menikah sebelumnya dan berakhir bercerai. Setelah pertemuan 8 tahun yang lalu, akhirnya kita memutuskan untuk menikah. Awal pernikahan hubungan kita terasa sangat menyenangkan dan beradu argumen pun sering terjadi," jelas si pria dilansir dari The Sun, dikutip dari Suara.com, Senin (15/8/2022).
Sang pria juga menceritakan kalau istrinya itu sangat mudah berubah-ubah. Apalagi setelah minum wine, ia akan menjadi wanita yang pendendam. Namun, keesokan harinya sang istri bisa bersikap manis seolah-olah dia sangat mencintai suaminya itu.
Baca Juga: Polisi Temukan Bekas Penganiayaan Pada Jasad Ibu Lima Anak, Dugaan Korban KDRT Kian Kuat
"Ketika istriku minum wine, ia akan sensitif dengan perkataanku bahkan tak tanggung-tanggung ia juga meninjuku. Aku mencintainya, kita masih berhubungan intim paling lama seminggu sekali. Saat ini aku benar-benar tidak peduli jika kita nanti berakhir dengan berpisah. Aku tidak tahu harus berbuat apa," tutur si pria itu.
Curahan si pria yang mengalami kekerasan dari istrinya itu pun mendapat tanggapan dari Dear Deidrei. Seperti biasa Deidrei selalu memberi saran dan empatinya.
"Kebiasaan meminum alkohol istrimu itu benar-benar membuatmu sengsara. Bahkan, dia tidak akan mengakui pada dirinya sendiri kalau sikapnya menjadi buruk setelah minum alkohol. Hal yang harus kamu lakukan adalah berbicara langsung dengannya tentang apa yang ia lakukan selama ini padamu. Tentunya ketika dia dalam keadaan sadar," tutup Deidrei.
Berita Terkait
-
Tuai Pujian Karena Bantu Korban KDRT, Publik Bandingkan Anies dan Gibran: Kalah Sama yang Bagi-bagi Susu..
-
Kekeliruan Konstruksi Sosial Di Masyarakat Disebut Turut Sebabkan Korban KDRT Pilih Bungkam
-
Kisah Pilu Cut Intan Nabila dan Jerat Kekerasan yang Tak Terlihat, Kenapa Korban KDRT Enggan Bersuara?
-
Belajar dari Kasus Cut Intan Nabila, Ini 5 Hal yang Wajib Dilakukan Korban KDRT
-
Jangan Abaikan KDRT! Segera Cari Bantuan Melalui Nomor Telepon Ini
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
PSU Pilkada Pasaman 2024 Diklaim Lancar, Rekapitulasi Digelar Minggu 20 April 2025!
-
Misteri Mayat di Bukittinggi Terungkap! CCTV Ungkap Detik-Detik Terakhir Korban Asal Lubuk Linggau
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!