SuaraSumbar.id - Sebanyak 1.162 ekor ternak di Kabupaten Agam, Sumatera Barat 9Sumbar), terkonfirmasi penyakit mulut dan kuku (PMK).
Hal itu dikatakan oleh Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Dinas Pertanian Agam, Farid Muslim, melansir Antara, Sabtu (23/7/2022).
"Ini berdasarkan data yang kami himpun melalui tim dan penyuluh peternakan di 16 kecamatan," katanya.
Ia mengatakan, 1.162 ekor ternak itu rinciannya sapi sebanyak 1.021 ekor, kerbau 132 ekor dan kambing sembilan ekor.
Untuk ternak yang mati sebanyak 10 ekor dengan rincian sapi lima ekor, kerbau satu ekor dan kambing empat ekor.
"Ternak yang mati itu merupakan anak yang tidak bisa menerima asupan makan," katanya.
Ternak yang suspect tercatat 1.670 ekor dengan rincian sapi 1.538 ekor, kerbau 113 ekor dan kambing 19 ekor.
Sedangkan ternak yang sakit 1.086 ekor dengan rincian sapi 958 ekor, kerbau 125 ekor dan kambing tiga ekor.
Sementara ternak yang sembuh 687 ekor dengan rincian sapi 607 ekor, kerbau 80 ekor. Potong paksa 11 ekor sapi dan kerbau satu ekor.
Baca Juga: 5,4 Juta Akun Twitter Diretas, Nomor Telepon dan Alamat Email Ditawarkan untuk Dijual
Populasi terancam 5.431 ekor dengan rincian sapi 4.985 ekor dan kerbau 446 ekor.
"Kasus penyakit mulut dan kuku itu tersebar di 14 dari 16 kecamatan di Agam. Kecamatan Baso dan Palupuh belum ditemukan kasus itu," katanya.
Berita Terkait
-
Pemotongan Hewan Terjangkit PMK Akan Digencarkan di Bali, Perlu Negosiasi Dengan Petani
-
Kerbau Keramat Kyai Slamet Milik Keraton Surakarta Mati karena PMK, Petanda Apa?
-
Duh Mau Dikirab Peringatan 1 Suro, 7 Kerbau Bule Keraton Surakarta Malah Kena PMK
-
Kulon Progo Dapat 1.300 Dosis Vaksin PMK, 300 untuk Vaksin Kedua dan 1.000 untuk Ternak Baru
-
Sejumlah Kerbau Keturunan Kyai Slamet Keraton Kasunanan Surakarta Positif PMK, Persiapan Kirab Malam 1 Suro Terganggu
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji
-
Perempuan Bandar Sabu di Padang Diringkus Polisi, Sedia Paket Hemat Rp 50 Ribu!
-
Rekam Jejak Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Agama Era Jokowi Tersangka Kasus Kuota Haji
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang