SuaraSumbar.id - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Raya Padang, Rabu (29/6/2022). Hal ini dilakukan untuk memantau ketersediaan bahan kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan jelang Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah.
Politikus PKS itu menyambangi sejumlah pedagang di Pasar Raya Padang. Mulai dari pedagang cabai, bawang, kentang, hingga minyak goreng. Menurutnya, harga cabai di Sumbar sempat melambung hingga Rp 100 ribu dan Rp 120 rib per kilogramnya.
"Sekarang sudah mulai turun ke Rp 90 ribu per kilonya," kata Mahyeldi saat di Pasar Raya Padang.
Menurut mantan Wali Kota Padang dua periode itu, penurunan harga bahan pokok disebabkan pasokan dari berbagai daerah sudah masuk lagi ke Sumbar. Dia pun mengaku senang dengan kabar baik penurunan harga sejumlah bahan pokok tersebut.
"Sekarang cabai sudah masuk dari Kerinci. Stok cabai dan bawang merah juga tersedia hingga Idul Adha. Apalagi Alahan Panjang sebagai sentra bawang di Sumatera sudah mulai membaik," katanya.
"Kalau daging sapi, bawang putih, gading ayam, telur ayam dan sayuran lainnya masih stabil," katanya lagi.
Dalam sidak tersebut, Mahyeldi menemukan harga bawang merah kini Rp 48 ribu per kg. Sebelumnya, harga bawang merah sempat mencapai Rp 50 ribu hingga Rp 55 ribu per kg.
"Pemprov Sumbar terus berupaya mendatangkan pasokan kebutuhan pokoh dari luar, agar harga bahan pokok ini segera stabil," katanya.
Di sisi lain, Mahyeldi menyebut bahwa syarat pembelian minyak goreng dengan PeduliLindungi tidak mempengaruhi penjualan. Sampai kini, masyarakat masih membeli minyak goreng tanpa aplikasi tersebut.
Baca Juga: Harga Bawang Merah di Daerah Melonjak Hampir Rp100 Ribu per Kilogram
"Ketersediaan minyak goreng curah di Sumbar masih aman dan lancar dengan harga encer 14 ribu perliter. Kalau minyak goreng kemasan 21 ribu perliter," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Harga Bawang Impor Jauh Lebih Murah Dibanding Produk Lokal, Pedagang Pasrah
-
Gegara Bawang Lokal Mahal, Masyarakat di Sumut Beralih ke Bawang Merah Impor
-
Wagub Sumbar Luncurkan Komik Setrip Da Audy dan Yuang Palala, Konsepnya Humor Ringan dan Eksplorasi Pariwisata
-
854 Kali Kebakaran Terjadi di Sumbar Selama 2022, Kota Padang Mendominasi
-
Petani di Gayo Lues Mulai Tersenyum, Harga Bawang Merah Tembus Segini
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!