SuaraSumbar.id - Dua pengendara motor menganiaya petugas SPBU, diduga karena tidak mau mengantre mengisi bahan bakar minyak.
Peristiwa tersebut terjadi di SPBU Cikarang Selatan.
"Diduga tidak sabar mengantre, bang jago aniaya petugas SPBU 34-17522 Jababeka Raya Kavling A Pasisari, Cikarang Selatan, dekat Holiday In," demikian keterangan pengunggah video tersebut, akun Instagram @jurnalekka_official.
Berdasarkan keterangan, peristiwa tersebut terjadi hari Kamis (28/4/2022), pukul 04.15 WIB.
Publik mengecam penganiayaan petugas SPBU yang dilakukan kedua abang jago tersebut.
Pasalnya, petugas SPBU tersebut dipukuli dan diterjang hingga terguling-guling.
"Korban Adi Rodiansyah petugas SPBU yang saat itu sedang bertugas mendapat penganiayaan dua orang yang menggunakan motor. Diduga aksi tersebut dikarenakan dua orang tersebut tak kunjung diisi bensin karena mengantri di tempat pengisian bensin tanpa petugas SPBU."
Dalam video tersebut, tampak Adi Rodiansyah sedang mengisi BBM ke salah satu motor.
Saat itulah, seorang bertubuh tambun berbaju warna pink datang dan langsung menonjok kepala petugas SPBU tersebut.
Baca Juga: Pesan Barang COD Tak Sesuai, Customer Malah Marahi Kurir: Gak Usah Dibayar, Buang Saja
Tak puas, lelaki berbaju warna pink itu lantas bergerak kesamping dan menonjok bagian belakang kepala petugas SPBU.
Karena kepala bagian belakangnya ditonjok secara keras, Adi Rodiansyah sempat tertunduk menahan kesakitan.
Setelahnya, ada seorang bapak-bapak yang juga sedang mengantre memperingati lelaki berwarna pink itu agar tidak melakukan kekerasan.
Lelaki berbaju pink itu lantas naik ke motornya. Tapi tak lama, temannya yang berbaju biru turun dan memukul serta menendang petugas SPBU itu hingga terguling-guling.
Dalam video tersebut, ada suara orang-orang yang melihat rekaman CCTV itu geram terhadap seorang lelaki yang tak membela petugas SPBU itu.
Warganet juga mengecam aksi dua abang jago yang memukuli Adi Rodiansyah hingga terguling-guling.
Berita Terkait
-
Pesan Barang COD Tak Sesuai, Customer Malah Marahi Kurir: Gak Usah Dibayar, Buang Saja
-
Ratusan Orang Nyapu Koin di Jalan Indramayu Jadi Sorotan Publik, Pemudik Ini Teriak Ganjar Pranowo Bukan Ridwan Kamil
-
Video Viral Cewek Pakai Tanktop Lakukan Sosial Eksperimen, Publik Salfok dengan Pria di Sebelah Istrinya
-
Viral Video Pemudik Angkut Motor Sampai Atap Mobil Penuh, Netizen: Itu Mah Pindahan
-
Bapak Kos Ungkap Perasaan Cinta, Perempuan Ini Sampai Risi Berkali-kali Diganggu
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Harga Emas Antam Stagnan, Hari Ini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Poin-poin Utama UU BUMN: Resmi Disahkan DPR RI, Selamat Tinggal Kementerian BUMN
Terkini
-
Korban Keracunan MBG di Agam Capai 119 Orang, 20 Masih Dirawat
-
Lewat 1 Juta AgenBRILink, BRI Dorong Inklusi Keuangan dan Catat Transaksi Rp1.145 Triliun
-
BRI Percepat Penyaluran KPR FLPP untuk Dukung Program 3 Juta Rumah dan Asta Cita Pemerintah
-
CEK FAKTA: Presiden Israel Dilempari Telur Busuk Keluar Gedung PBB, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Prabowo Hentikan Program Makan Bergizi Gratis, Benarkah?