SuaraSumbar.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Padang Panjang memberikan fasilitas mudik gratis bagi para mahasiswa dan mahasiswi asal Kota Padang Panjang, Sumatera Barat (Sumbar) yang sedang berkuliah di Pulau Jawa.
Program tersebut diberi nama Mama Papa (Mahasiswa-Mahasiswi Padang Panjang) Mudik Gratis. Ini merupakan program mudik gratis pertama di Sumatera Barat bagi para anak rantau yang tengah melaksanakan pendidikan di Pulau Jawa.
Kepala Bidang Angkutan, Perparkiran Dishub, Harry Rizka Perdana mengatakan, program Mama Papa Mudik Gratis diberikan kepada mahasiswa dan mahasiswi dengan syarat menunjukkan Kartu Tanda Mahasiswa dan KTP Padang Panjang.
“Program ini kuotanya terbatas Hanya untuk 40 orang saja. Keberangkatan menggunakan satu unit kendaraan bus eksekutif. Direncanakan berangkat pada 25 April dengan lokasi keberangkatan dari Kampus Unpad Bandung dan Kampus UI Depok,” jelasnya, Rabu (20/4/2022).
Harry menyebutkan, selama di perjalanan, konsumsi para pemudik ini juga disediakan pihak Dishub. Peserta dari daerah lain di Pulau Jawa, dapat bergabung di lokasi keberangkatan.
Ia juga mengimbau para peserta agar melengkapi dokumen pendukung protokol Covid-19 untuk perjalanan darat.
“Untuk pendaftaran bisa melalui kontak person Rean (Bandung) nomor 082357227123, Bobi (Jakarta) nomor 085792170046. Atau juga bisa menghubungi Dishub Padang Panjang di nomor 085263140405 dan 085263077428,” sebutnya.
Ia berharap dengan adanya program ini dapat meringankan beban para para mahasiswa dan mahasiswi untuk pulang kampung dan dapat menikmati suasana Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga tercinta di Kota Padang Panjang.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang Panjang, Arkes Refagus mengatakan, untuk kali ini programnya hanya berlaku untuk para mahasiswa dan mahasiswi saja.
Baca Juga: Dear Warga Jatim yang Ingin Mudik Gratis, Ini Cara dan Syarat Pendaftarannya
“Mungkin ke depan kalau disetujui pimpinan dan DPRD, akan kita kembangkan cakupannya. Sehingga bisa mencakup para perantau yang juga ingin pulang kampung,” katanya. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Mudik Gratis Jasa Raharja 2022: Begini Informasi Jadwal, Cara Daftar hingga Syarat Mudah dengan Follow Akun Sosmednya
-
3 Kota di Ranah Minang Masuk Kategori Daerah Inteloran Versi Setara Institute, FKUB Sumbar Tak Terima
-
Sopir Bus Sipirok Nauli Kabur Usai Tabrak Flyover di Padang Panjang, Polisi: Masih Kami Cari
-
Sopir Bus Sipirok Nauli yang Tabrak Flyover Padang Panjang Kini Diburu Polisi
-
Atap dan Badan Bus Terpisah usai Hantam Flyover Padang Panjang, 17 Orang Luka-luka
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Pasaman Barat Tetapkan Tanggap Darurat Bencana Sepekan, Ini Kata Bupati
-
Seorang Warga Palupuh Agam Tewas Tertimbun Tanah Longsor, Rumahnya Juga Tertimbun!
-
Oknum Pejabat di Padang Panjang Diduga Pasang CCTV di Kamar Mandi Kos, Rekam Mahasiswi Mandi!
-
Bangunan UIN Imam Bonjol Padang Ambruk, 4 Mobil Tertimbun hingga Proses Belajar Dihentikan!
-
Pemprov Sumbar Tak Bisa Eksekusi Bangunan di TWA Megamendung Lembah Anai, Ini Alasannya