SuaraSumbar.id - Belasan remaja yang diduga terlibat aksi tawuran di Kota Padang, Sumatera Barat, ditangkap polisi, Minggu (10/4/2022). Mereka terjaring petugas yang sedang melakukan patroli gabungan dalam mengantisipasi penyakit masyarakat.
Belasan remaja yang diamankan masing-masing berinisial, AF (20), RA (15), RB (17), RR (16), DA (16),YT (16), EA (16), RP (28), AR (16), MS (15), RS (16), RP (20) dan FSP (18).
"Ada yang masih pelajar, ada yang penganggur,” kata Kapolresta Padang Kombes Pol Imran Amir, Senin (11/4/2022) dini hari.
Dari tangan para remaja tersebut, polisi menyita satu tombak, tiga golok, tujuh ikat pinggang dengan kepala besi, gelang, cincin dan kalung. Kemudian, polisi juga menagamankan tiga unit sepeda motor dan delapan telepon genggam.
Baca Juga: BEM se-Sumbar Bakal Aksi Demo 11 April, Suarakan Tuntutan ke DPRD
Yulmar mengatakan, kegiatan patroli yang dilakukan saat dini hari untuk pelaku kejahatan jalanan atau gerombolan remaja yang berpotensi mengundang terjadinya gangguan Kamtibmas.
Selain itu, patroli dilaksanakan ke daerah yang dianggap rawan terjadinya balap liar dan aksi tawuran.
Petugas dibagi dua tim yang dipimpin Kasat Intelkam Polresta Padang dengan rute wilayah Padang Selatan. Sementara tim kedua dipimpin oleh Kasat Binmas Polresta Padang dengan Rute Wilayah Padang Utara.
“Kita terus berupaya menjaga Kamtibmas di Kota Padang agar masyarakat aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah puasa serta tidak terjadi aksi penyakit masyarakat yang meresahkan warga,” katanya. (Antara)
Baca Juga: Bakerindo Baking Center, Wadah Kaum Hawa Kota Solok Belajar Terampil Bikin Kue dan Kuliner
Berita Terkait
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
15 Tewas, Tragedi Tambang Emas Ilegal Ambruk di Indonesia jadi Sorotan Media Asing
-
Ibunda Afif Ngadu ke DPR Minta Keadilan Sambil Menangis: Saya Tidak Ikhlas Pelaku Penganiayaan Belum Diungkap
-
Diciduk di Kota Padang, Begini Kronologi Penangkapan Pelaku Penyebar Video Syur Mirip Anak David Bayu
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
Terkini
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!