SuaraSumbar.id - Video tawuran sekelompok orang di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), beredar di media sosial. Aksi tersebut dilaporkan terjadi di jalur dua Bypass Ketaping arah menuju kampus Universitas Andalas (Unand) Padang.
Dalam cuplikan empat video pendek yang dibagikan akun Instagram @padanginfo.id itu, terlihat sekolompok orang saling kejar-kejaran sembari melempari satu sama lainnya dengan berbagai benda. Aksi tersebut sangat mengganggu aktivitas masyarakat pengguna jalan.
Dari keterangan akun Instagram @padanginfo.id, peristiwa itu terjadi Rabu (6/4/2022) dini hari. "Kiriman netizen via DM. Min tolong dong lapor ke polresta padang, di bypass jalan ketaping arah unand udah 3 hari berturut ada tawuran terus mulai dari jam 2 sampai menjelang subuh," tulis akun tersebut.
Para pelaku tawuran juga terlibat aksi saling serang dengan lemparan petasan. Kondisi tersebut terlihat mengganggu pengendara lalu lintas yang melewati jalan tersebut.
Baca Juga: Jadwal Imsak dan Salat Subuh Kota Padang Hari Ini, Plus Bacaan Niat Puasa Ramadhan
"Sampe gerobak jualan orang pinggir jalan pada ketabrak motor orang tawuran. Trus nongkrongnya di depan rumah saya juga min, kan ngeri. Saya udah coba lapor ke polresta tapi belom ada tanggapan," tulis @padanginfo.id sambil mencolek akun Instagram resmi @polrestapadang @timklewangpdg dan @padanginfo.
Postingan tersebut langsung dibanjiri komentar netizen. Banyak juga di antaranya mereka yang menyindir Polresta Padang. "Mungkin tunggu korban dulu baru dtangkok," tulis @harry***. "Kalau tatangkok, gabungan dalam ciek panjaro," timpal @nof***.
"Saya juga pernah lapor, tapi nggak ditanggapi, yang anehnya, di depan Polsek Kuranji anak tauran tak ada tanggapan juga," kata @uukk***.
"Itu lah pentingnya patroli malam, sudah banyak yang menyarankan agar aparat selalu melakukan patroli pada malam hari di seluruh area kota padang demi kemanan kota, karena kejahatan dan pelanggaran ketertiban umum lebih banyak terjadi pada malam hari," tulis akun @pacem***.
Sebelumnya, sebanyak 19 orang remaja di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), ditangkap jajaran Polresta Padang karena hendak melakukan aksi tawuran pada Senin (4/4/2022) malam.
Baca Juga: Pasar Pabukoan di Lubuk Minturun Padang Diserbu Pemburu Takjil, Jalanan Padat Merayap
“Sesuai atensi dari Kapolresta Padang, kami melaksanakan cipta kondisi. Kami sudah mengamankan 19 remaja yang akan tawuran,” ujar Kasat Intel Polresta Padang Kompol Ridwan, dikutip dari Covesia.com - jaringan Suara.com, Selasa (5/4/2022).
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bikin Resah, Dua Begal Bersenjata Tajam di Padang Akhirnya Ditembak Polisi
-
Mau Tawuran Saat Ramadhan, 19 Remaja di Padang Diciduk Polisi
-
Lagi, Dua Ekor Kambing Warga Agam Mati Diterkam Harimau Sumatera
-
Jadwal Imsak dan Salat Subuh Kota Padang Hari Ini Selasa 5 April 2022, Lengkap dengan Niat Puasa Ramadhan 1443 Hijriah
-
BMKG Catat 159 Kali Gempa di Sumbar dalam Sebulan Terakhir
Tag
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun
-
Damkar Ungkap Kebakaran di Pabrik Karet di Padang Sulit Dipadamkan: Karet Mentah
-
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Api Tak Kunjung Padam