SuaraSumbar.id - Willix Halim resmi ditunjuk sebagai Chief Executive Officer (CEO) PT Bukalapak.com Tbk. Willix menggantikan posisi Rachmat Kaimuddin yang mengundurkan diri akhir tahun lalu.
"Kami optimistis Willix Halim akan dapat meneruskan kepemimpinan Rachmat Kaimuddin di Bukalapak dengan terus mengembangkan perseroan menjadi perusahaan publik yang kokoh secara finansial, berkembang secara berkelanjutan, serta membawa dampak yang signifikan bagi seluruh masyarakat Indonesia," kata Komisaris Utama dan Komisaris Independen Bukalapak, Bambang Brodjonegoro, Rabu (16/2/2022).
Sementara Willix mengatakan ingin memperkuat posisi Bukalapak sebagai perusahaan teknologi.
Penunjukkan Willix Halim sebagai CEO sudah melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa, disetujui oleh jajaran direksi, komisaris dan pemegang saham.
Baca Juga: Willix Halim Resmi Ditunjuk Sebagai CEO Bukalapak
RUPS Bukalapak juga menyetujui Victor Putra Lesmana dan Howard Nugraha Gani sebagai direktur di perusahaan tersebut. Kemudian, Teddy Nuryanto dan Natalia Firmansyah tetap menjadi Direktur Bukalapak.
Willix bergabung dengan Bukalapak sejak 2016, sebagai Chief Operating Officer. Selama di Bukalapak, dia membantu perusahaan ini tumbuh menjadi unicorn, mengembangkan Mitra Bukalapak, memperluas variasi produk dan layanan digital dan mengembangkan kanal online to offline (O2O).
Victor, sebelum direktur, adalah Presiden Niaga dan Tekfin di Bukalapak. Dia membawahi, antara lain, lokapasar, produk digital, logistik dan rantai pasokan, pembayaran dan layanan teknologi finansial. Sementara Howard, adalah CEO PT Buka Mitra Indonesia. (Antara)
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!