Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Selasa, 08 Februari 2022 | 09:15 WIB
Petugas kesehatan Polres Sukoharjo saat memeriksa seorang anak usia 6-11 tahun sebelum disuntik divaksin, di SD Negeri 2 Bekonang Sukoharji, Jumat (14/1/2022). [ANTARA/Bambang Dwi Marwoto]

SuaraSumbar.id - Polda Sumatera Barat (Sumbar) mengajak para orang tua untuk mendorong anak-anak mereka yang berusia 6-11 tahun mengikuti vaksinasi. Sebab, upaya vaksin merupakan bagian dari ikhtiar dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19.

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto meminta para orang tua aktif mengajak dan mengedukasi anak-anak mereka agar ikut vaksinasi.

Ia menjelaskan hal ini bertujuan untuk meningkatkan capaian vaksinasi sehingga diperlukan kerja sama orang tua dan agar pembelajaran tatap muka dapat dilaksanakan 100 persen.

"Ajakan dan edukasi dari orang tua sangatlah berpengaruh untuk meningkatkan minat dan keinginan anak untuk ikut vaksin,” katanya, Senin (7/2/2022).

Baca Juga: Gegara Banjir, Jalan Lintas Bengkulu-Sumatera Barat Ditutup Sementara

Ia juga meminta seluruh jajaran polres di wilayah itu selalu bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan, terutama Dinas Pendidikan, untuk menyosialisasikan ke sekolah dasar agar terus melakukan akselerasi vaksinasi anak usia 6-11 tahun.

"Vaksinasi merupakan sebuah ikhtiar agar anak memiliki 'immune' (kekebalan) terhadap penyebaran virus dan tingginya capaian vaksin akan membuat kegiatan bisa kembali normal," kata dia.

Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Sumbar Dr. dr. Finny Fitry Yani mengatakan vaksinasi COVID anak 6-11 tahun bertujuan membentuk dan melatih sel khusus di tubuh anak untuk melawan virus.

"Vaksinlah anak anda, agar terhindar dari penyakit COVID-19 dan aman dalam bersekolah," katanya. (Antara)

Baca Juga: Kasus Covid-19 Anak Usia Sekolah Meningkat di Balikpapan, Pemkot Genjot Vaksinasi Dosis Kedua

Load More